Protes KPU Tetapkan Satu Paslon, Masyarakat Empat Lawang Blokade Jalinteng

Penulis: - Minggu, 22 September 2024
Warga Kabupaten Empat Lawang berdemonstrasi dengan memblokade Jalinteng Sumatera Selatan, Minggu (22/9/2024).

Empat Lawang, Sumselupdate.com – Masyarakat di Kabupaten Empat Lawang, Sumatera Selatan (Sumsel) yang mengatasnamakan diri sebagai masyarakat Empat Lawang Bersatu menggelar demonstrasi dengan memblokade jalan lintas Sumatera tengah (jalinteng) tempatnya di wilayah Talang Banyu Tanjung Kupang, Tebingtingi, Empat Lawang, Minggu (22/9/2024).

Dilansir Suara.com –jaringan Sumselupdate.com masyarakat menuntut agar  pihak penyelenggara pemilu yakni KPU, KPU provinsi tanggap menangani Pilkada 2024 di Kabupaten Empat Lawang.

Bacaan Lainnya

Permasalahan ini bermula saat KPUD dan bawaslu Empat Lawang terindikasi mengkondisikan munculnya satu pasangan calon (paslon).

“Kami menilai sudah darurat demokrasi di Kabupaten Empat Lawang, karna hak berdemokrasi masyarakat menentukan pilihan sengaja dibungkam oleh pihak pihak tertentu,” Rik, ungkap salah satu massa aksi.

Dia meminta KPU RI agar memeriksa dan mangadili KPU Empat Lawang “Kami masyarakat mosi tidak percaya akan kinerja KPUD Empat Lawang,” harapnya.

Pilkada Empat Lawang Lawan Kotak Kosong

Sementara KPUD Empat Lawang menetapkan jika Pilkada hanya diikuti satu paslon.

Ketua KPU Empat Lawang Eskan Budiman mengatakan KPU telah melakukan rapat pleno tertutup dan menetapkan hanya diikuti satu calon.

Sementara bakal paslon lainnya yaitu Budi Antoni Aljufri (HBA) dan Heny Verawati dinyatakan tidak lolos sebagai paslon peserta Pilkada Empat Lawang tahun ini.

Kapolres Empat Lawang melalui Wakapolres Kompol Liswan mengatakan, untuk saat ini suasana di Kabupaten Empat Lawang cukup kondusif pasca-ratusan masyarakat melakukan aksi demo tadi.

“Saat ini empat lawqng cukup kondusif,” singkatnya.

 

Bantu Kami untuk Berkembang

Mari kita tumbuh bersama! Donasi Anda membantu kami menghadirkan konten yang lebih baik dan berkelanjutan. Scan QRIS untuk berdonasi sekarang!


Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.