Tim CSR TeL Survei Kebun Durian Warga

Sabtu, 29 Desember 2018
Tim CSR PT TeL PP yang mencicipi langsung buah durian di kebun warga di sekitar perusahaan

Muaraenim, Sumselupdate.com — Tim Corporate Social Responsibility (CSR) PT Tanjungenim Lestari (TeL) Pulp and Paper melakukan survei ke kebun durian di wilayah sekitar perusahaan.

Survei ini dilakukan menyikapi isu banyak batang durian milik warga yang mati dan berbuah tidak manis sejak PT TeL PP berdiri.

“Setelah hari ini kita lakukan survei ternyata hal itu tidak terbukti. Durian yang kita dapat langsung di kebun semuanya manis, ” ujar Tim CSR PT TeL PP Ashal dan Ruswandri, Jumat (28/12/2018) kemarin.

Erwin, salah satu warga pemilik kebun durian di Desa Banuayu mengatakan jika durian di daerahnya dikenal manis. “Alhamdulillah, durian yang berbuah semuanya manis, namun saat ini buahnya sudah mau habis,” ujar Erwin.

Advertisements

Menurut Erwin, banyak yang datang untuk menikmati buah durian langsung dari pohonnya karena lokasinya yang hanya berjarak dua kilometer dari pabrik TeL.

Dirinya menuturkan, tidak ada penanganan khusus untuk berkebun durian. “Pohon-pohon durian ini tumbuh subur mengikuti perkembangan alam dan semuanya biasa-biasa saja, kalau sedang musim bagus, durian berbuah lebat. Kalaupun cuaca tidak menentu, durian tetap berbuah juga. Walau tidak terlalu lebat namun selalu manis,” kata Erwin.

Hal senada disampaikan Candra, penjual durian yang ada di Pasar Tebat Agung mengatakan saat ini sedang banyak buah durian dan semuanya manis.

“Puluhan bahkan ratusan buah durian yang kita jual setiap hari. Walau ada saja beberapa biji yang tidak manis. Kalau masalah katanya banyak yang tawar kita berani jamin bila durian dari sini hampir semuanya manis dan berukuran besar,” urainya. (rel)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.