Palembang, Sumselupdate.com – Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Selatan (Sumsel) dan Polres jajaran dalam dua pekan ke depan akan menggelar operasi keselamatan Musi 2025, Senin (10/02/2025).
Operasi yang diperuntukkan untuk menciptakan kondisi yang aman, tertib, dan lancar di jalan raya (Kamseltibcarlantas), dimulai Senin hari ini, 10 Feberuari 2025 hingga Minggu, 23 Februari 2025 nanti.
Operasi yang difokuskan oleh Ditlantas Polda Sumsel dan Satlantas Polres jajaran ini dengan melakukan razia di beberapa titik jalan raya.
Selain personel Polri gelar razia nantinya juga melibatkan personel TNI, Dishub, dan Satpol PP.
Kapolda Sumsel Irjen Pol Andi Rianto R Djadi SIK menyebut operasi ini bertujuan untuk menciptakan tertib berlalu lintas guna mewujudkan Asta Cita, sekaligus meminimalisir angka kecelakaan di jalan raya.
“Operasi Keselamatan Musi 2025 ini bukan hanya tentang penegakan hukum, tetapi juga upaya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya disiplin dalam berlalu lintas,” ujar mantan Kapolda Sumsel usai Pimpin gelar apel Operasi Keselamatan Musi 2025.
Kata Irjen Andi Rian, melalui operasi Keselamatan Musi 2025, juga bertujuan untuk meningkatkan budaya pentingnya disiplin berlalu lintas
Selain fokus untuk menurunkan angka kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polda Sumsel, dalam gelar razia lalulintas ini juga juga menargetkan pengendara yang menggunakan knalpot brong, pengendara di bawah umur, serta pengendara yang terpengaruh minuman keras (miras).
“Kami ingin menciptakan kesadaran masyarakat untuk patuh pada aturan berlalu lintas demi keselamatan bersama,” ucap Kapolda Sumsel.
Melalui sosialisasi dan penegakan hukum yang konsisten, Polda Sumsel berkomitmen untuk mengurangi pelanggaran lalu lintas yang kerap menjadi penyebab kecelakaan.
“Kami ingin masyarakat memahami bahwa disiplin berlalu lintas bukan hanya kewajiban, tetapi juga budaya yang harus dijaga,” jelasnya.
Kapolda Sumsel mengimbau masyarakat untuk mendukung upaya ini dengan mematuhi aturan lalu lintas dan berkontribusi dalam menciptakan keamanan dan ketertiban di jalan raya tutupnya.