Pasien Covid-19 di Sumsel Tembus 10 Ribu Kasus, Belajar Tatap Muka Siap Dilaksanakan

Rabu, 9 Desember 2020
Ilustrasi

Palembang, Sumselupdate.com  – Kasus pasien Covid-19 di Sumatera Selatan (Sumsel) tembus 10.027 orang per tanggal 9 Desember 2020.

Kasi Survei dan Imunisasi Dinas Kesehatan (Dinkes) Sumsel, Yusri menyebutkan kasus Covid-19 telah mengalami peningkatan dalam sepekan terakhir.

Bacaan Lainnya

“Kasus baru Covid-19 dalam sepekan terakhir ini memang mengalami peningkatan dengan rincian yang terpapar 60 orang per hari. Biasanya kasus baru itu hanya bertambah 50 orang per hari,” kata Yusri, Rabu (9/12/2020).

Yusri mengatakan, peningkatan kasus Covid-19 di Sumsel terjadi karena aktifitas sudah berjalan normal dan kesadaran disiplin dari masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan sudah mulai menurun.

Hal ini dibuktikan dengan stabilnya 15 dari 17 wilayah di Sumsel yang masih berstatus zona oranye.

Di antaranya Palembang, Ogan Komering Ilir (OKI), Lahat, Ogan Komering Ulu (OKU), Musi Banyuasin, Muaraenim, Musirawas (Mura), Banyuasin, Prabumulih, Pagaralam, Lubuklinggau, OKU Timur, Empat Lawang, PALI, dan Kabupaten Musirawas Utara (Muratara).

Sedangkan dua wilayah lainnya berstatus zona kuning yakni Kabupaten Ogan Ilir dan OKU Selatan.

“Banyaknya zona oranye di Sumsel itu artinya kasus Covid-19 masih terus bertambah dan belum ada perbaikan ke arah penurunan kasus,” jelasnya.

Meski kasus Covid-19 di Sumsel mengalami kenaikan, Yusri menambahkan, pihaknya mengaku bahwa Sumsel siap untuk menerapkan sistem belajar secara tatap muka pada Januari 2021 mendatang.

Beberapa waktu lalu pihaknya telah melakukan koordinasi dengan Dinas Pendidikan Sumsel terkait wacana penerapan belajar secara tatap muka.

“Rekomendasi yang kami berikan kepada Dinas Pendidikan itu agar benar-benar setiap sekolah menerapkan protokol kesehatan seperti penggunaan masker, tempat mencuci tangan, dan jaga jarak. Yang terpenting juga harus mendapat persetujuan dari orangtua murid,” ujarnya. (ron)

Bantu Kami untuk Berkembang

Mari kita tumbuh bersama! Donasi Anda membantu kami menghadirkan konten yang lebih baik dan berkelanjutan. Scan QRIS untuk berdonasi sekarang!


Pos terkait