Minimarket Alfamart di OKU Dibobol Maling, Barang Berharga Ini yang Diembat Pelaku

Minggu, 29 Maret 2020

Baturaja, Sumselupdate.com – Salah satu minimarket Alfamart di Jalan dr Moh Hatta, Sukaraya, Kecamatan Baturaja Timur, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Provinsi Sumatera Selatan, dibobol maling.

Aksi kawanan bandit ini diperkirakan terjadi pada Sabtu (28/3/2020), sekitar pukul 02.00 WIB.

Para pelaku masuk dengan cara merusak gembok yang menjadi kunci penutup pintu rolling door. Aksi kawanan pencuri ini berjalan mulus lantaran minimarket tersebut dalam kondisi kosong, karena tidak ada karyawan yang menunggu.

“Kemungkinanan kejadiannya tadi malam, dimana kondisi hujan lebat,” terang Kepala Toko, Pitri saat ditemui di lokasi kejadian.

Pitri menjelaskan aksi pencurian baru diketahui saat karyawan minimarket bernama Yunita hendak membuka pintu di pagi hari.

Saat ingin membuka pintu minimarket, saat itulah diketahui pintu rolling door sudah dalam kondisi rusak dan tergantung.

“Gembok sudah nyantol di rolling door, sedangkan pintu masuk kaca akses masuk ke dalam kondisi tidak terkunci,” jelasnya.

Dikatakan Pitri, barang yang hilang sebagian besar beraneka jenis rokok dan berbagai jenis botol parfum.

Sayangnya, menurut dia, saat kejadian kamera pengintai atau CCTV dalam kondisi tidak aktif.

Sementara itu, Plh Kapolsek Baturaja Timur, Iptu H Yudi A SE melalui Kanit Reskrim Aiptu Agus membenarkan kejadian tersebut. Menurutnya, anggota sudah mengecek di lokasi, dan kasusnya masih dalam penyelidikan. “Pihak minimarket sudah melapor dengan kerugian ditaksir Rp11 jutaan,” ujarnya. (arm)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.