Widodo Ingin Sekolah Terapkan Pembelajaran Berbasis Quipper

Jumat, 29 September 2017
Penandatanganan nota kesepemahaman antara Disdik Sumsel dan Quipper Indonesia.

Palembang, Sumselupdate.com – Kepala Dinas Pendidikan Sumsel Drs Widodo MPd menginginkan SMA/SMK di Sumsel bisa menyikapi kemajuan IT saat ini dengan bijak. Termasuk soal pembiasaan sistem pembelajaran berbasis Quipper.

Pasalnya, pesatnya era gadget seharusnya menjadi alat baru untuk hal positif dalam hal pembelajaran. Sehingga siswa jangan hanya menggunakan smartphone nya untuk chatting tapi juga edukasi.

Hal ini disampaikan Widodo usai penandatanganan nota kesepemahaman dengan vendor Quipper Indonesia sebagai penyedia aplikasi baik bagi siswa maupun guru sebagai media pembelajaran baru di Aula SMA Negeri 3 Palembang, Jumat (29/9/2017).

“Artinya dengan aplikasi ini, kita bisa mematahkan jauhnya jarak bahkan kalau terkendala masalah alam lainnya seperti banjir. Jadi tinggal mengkoneksikan aplikasi tersebut di gadget ataupun laptop maka siswa tetap bisa belajar dari rumahnya,” jelasnya.

Advertisements

Widodo berharap bagi sekolah yang belum menerapkan sistem pembelajaran ini bisa segera beradaptasi sehingga siswa dan guru jangan sampai gaptek di era IT saat ini.

Sementara itu, Direktur Quipper Indonesia Yuta Funase menambahkan, untuk jumlah pasti sekolah yang menggunakan aplikasi ini ia tidak bisa menyebutkannya. Pasalnya, kalau ada satu guru dan siswa yang sudah menggunakan aplikasi ini dalam pembelajaran, maka sudah bisa dikatakan sekolah tersebut sudah memakainya.

“Untuk kegiatan ini baru kita fokuskan ke sekolah di Palembang. Namun kalau sudah keluar rekomendasi dari pihak Disdik maka akan kita masuki sekolah di daerah lainnya. Sementara kalau seluruh sekolah negeri sudah kita visitasi dan sudah berjalan satu tahun dalam kunjungan dan training nya. Sebagian besar sekolah swasta juga sudah menggunakannya. Untuk kantor cabang kita punya di 11 kota, namun kalau pengguna aplikasi ini sudah dari Sabang sampai Merauke,” pungkasnya. (sbw)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.