Ditelpon Orang ‘Ngaku’ Kapolres, Kabag Humas OKU Langsung Maki Si Penelpon

Jumat, 13 Januari 2017
Kabag Humas Setda OKU, Riduan, SAg

Baturaja, Sumselupdate.com – Ulah oknum yang mengaku sebagai pejabat kepolisian, tampaknya masih terus terjadi. Seperti dialami langsung Kabag Humas Setda OKU, Riduan, SAg, yang mengaku ditelpon oleh sesorang pria yang mengaku sebagai Kapolres OKU, Leo Andi Gunawan, S Ik.

Untungnya, sebelum sempat melancarkan aksi dan modus penipuan, Riduan langsung membentak bahkan memaki sipenelpon seraya menakuti dan mengatakan dirinya justru sedang berbicara/ngobrol dengan Kapolres OKU.

“Ini siapa, jangan main-main mau menipu ya kamu, kurang ajar kamu, ” bentak Riduan kepada si penelpon yang mengaku-ngaku Kapolres OKU tersebut, saat menghubungi ponselnya.

Setelah menutup pembicaraan ponselnya, Riduan dengan muka terlihat jengkel memperlihatkan nomor oknum si penelpon yakni 08128328090. Menurut Riduan, beberapa hari sebelumnya, dirinya juga sempat ditelpon oknum lainnya, yang juga mengatas namakan sebagai kasat reskrim Polres OKU.

Advertisements

“Nomor itu langsung saya sambungkan dengan Pak Kasat Intel Polres, pak Hendro rupanya, dari keterangan pak Hendro, si penelpon gelagapan dan langsung menutup pembicaraan telepon,” ungkap Riduan.

Menyikapi ulah oknum yang tidak bertanggung-jawab, yang mengaku-ngaku atau menjual nama pejabat tersebut, dirinya menghimbau dan mengingatkan agar masyarakat, terutama para pejabat dijajaran Pemkab OKU untuk ekstra hati-hati dan jangan sampai menjadi korban modus penipuan.

“Sebaiknya jangan ditanggapi dan dilaporkan kepada pihak kepolisian,” tandasnya.

Sementara, beberapa waktu lalu, nama Kasat Reskrim Polres AKP Hermianto juga sempat dicatut oleh oknum tak bertanggung-jawab yang hendak mencari keuntungan pribadi dengan menelpon sejumlah pejabat di jajaran Pemkab OKU.

Kepada wartawan, Kasat Hermianto dengan tegas menghimbau agar para pejabat maupun masyarakat tidak menanggapi dan percaya atas ulah penelpon yang mengatasnamakan dirinya itu. Bahkan Kasat menghimbau agar jika masyarakat mendapat telepon dari oknum yang mengatas namakan dirinya untuk segera melaporkan kepada petugas kepolisian. (Yan)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.