Caleg Gerindra Sumbang dana Kampanye Rp 50-100 Juta

Senin, 7 Januari 2019

Palembang, Sumselupdate.com – Meski  laporan Penerimaan Sumbangan Dana Kampanye (LPSDK) yang diterima oleh KPU dari koalisi Indonesia Adil Makmur Pasangan Prabowo- Sandi nol, namun Caleg petahana maupun caleg lainnya tetap memberikan kontribusi sumbangan. Sumbangan dari kader daerah bervariasi mulai dari Rp 50-100 juta untuk Prabowo.

“Caleg petahana maupun caleg yang berpotensi meraih kemenangan pada pileg nanti tetap memberikan sumbangan secara sukarela, kisarannya mencapai Rp 50-100 juta,” kata Wakil Sekretaris BPD Prabowo- Sandiaga Provinsi Sumsel Nopran Marjani, Senin (7/1/2019).

Menurut Nopran sumbangan tersebut langsung disetor kepada tim pusat. Sehingga pusat secara langsung yang mengelola dana tersebut.

Sementara terkait LPSDK di Partai Gerindra Sumsel di KPU setempat, Nopran yang juga Sekretaris DPD Gerindra Sumsel ini, tidak adanya laporan yang diterima KPU Sumsel karena partainya tidak mewajibkan caleg-calegnya untuk melaporkannya ke KPU melalui Gerindra.

Advertisements

“Partai lain, caleg-calegnya memasukkan dana dulu ke partai dan nanti dibuat atribut. Tapi, kalau Gerindra Calegnya tidak perlu melaporkannya ke KPU, melainkan hanya konsumsi partai. Misal ada dana awal Rp 75 juta dan digunakan 25 juta dan setiap caleg tidak masukkan ke partai. Melaporkan dana kampanye secara perorangan yang ada,” ujar dia.

Semakin dekat pileg dan pilpres yang tinggal hitungan bulan, pihaknya tetap solid dan terus melakukan sosialisasi secara gencar kepada masyarakat agar Prabowo meraih kemenangan pada pilpres nanti. (mor)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.