BNNK Lubuklinggau Siapkan Lima Agen Pemulihan Narkoba

Rabu, 15 Juli 2020
Kepala BNN Kota Lubuklinggau, AKBP Himawan Bagus Riady

Lubuklinggau, Sumselupdate.com – Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Lubuklinggau menyiapkan lima agen pemulihan untuk mendampingi korban penyalahgunaan narkoba pasca rehabilitasi. Tugas utama para agen tersebut mencegah korban ketergantungan kembali mengulangi (relapse) kesalahannya.

“Kalau tidak didampingi korban itu bisa kembali lagi, jadi program BNN pusat mengadakan pelatihan agen pemulihan,” ujar Kepala BNN Kota Lubuklinggau, AKBP Himawan Bagus Riady, Rabu (15/07/2020).

Adapun lima kelurahan itu adalah Batu Urip, Taba Lestari, Muaraenim, Pasar Pemiri dan Kenanga. Para agen direkomendasikan oleh kelurahan masing-masing. “Ada 15 residen (korban yang sudah selesai mengikuti rehabilitasi-red) dari lima kelurahan itu, tapi bukan berarti di sana tinggi penyalahguna narkobanya. Itu menandakan kesadaran korban dan keluarganya untuk sembuh sudah tinggi,” ungkapnya.

Polisi berpangkat melati dua di pudaknya ini menerangkan, proses pelatihan agen pemulihan dilaksanakan selama satu minggu di akhir Juli 2020. “Agen pemulihan mendampingi residen yang selesai mengikuti rehabilitasi. Semoga kedepan jumlah agen pemulihan terus bertambah banyak,” pungkasnya. (and)

Advertisements

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.