Angka Kemiskinan dan Pengangguran Masih Tinggi, Pemkot Palembang Targetkan 2025 Ada Penurunan

Penulis: - Selasa, 14 Januari 2025
Foto bersama.

Palembang, Sumselupdate.com – Pemerintah Kota Palembang mengadakan Kick Off Meeting Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) di tingkat Kelurahan dan Kecamatan, di Gedung Persada Kantor Camat Ilir Timur 1 Selasa, (14/1/2025).

PJ Walikota Palembang, Cheka Virgowansyah berharap agar seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dapat melakukan evaluasi terhadap usulan-usulan yang disampaikan oleh kelurahan dan kecamatan. Hal ini bertujuan agar setiap program pembangunan dapat disesuaikan dengan kebutuhan riil masyarakat di tingkat bawah.

Bacaan Lainnya

“Selain itu, ada target-target nasional yang perlu kita implementasikan di tingkat kota, yang juga harus dijalankan di tingkat kelurahan dan kecamatan. Ini penting agar kita dapat mencapai Indonesia Emas, salah satunya melalui pertumbuhan ekonomi yang dipatok sebesar 8 persen, yang juga menjadi target Kota Palembang,” katanya.

Cheka menekankan pentingnya peran kelurahan dan kecamatan dalam mewujudkan tujuan besar tersebut. “Tidak hanya di level kota, tetapi mulai dari kelurahan dan kecamatan berperan. Kita berharap bisa mencapai Palembang Emas, dengan menurunkan angka kemiskinan dan meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM),” katanya.

Ia juga menyoroti sejumlah tantangan, seperti masalah stunting, gizi buruk, dan kondisi demografi yang harus segera diatasi agar tidak menjadi bencana sosial.

Baca juga : Pj Walikota Budi Utama Godok Rencana Penanggulangan Kemiskinan Bersama Bapperida Pangkalpinang

“Seperti yang masih jadi PR saat ini sekitar 200-an anak stunting, ini menjadi pekerjaan rumah kita bersama,” tegasnya.

Dalam hal pengentasan kemiskinan, Cheka menyebutkan bahwa Pemkot Palembang akan fokus pada peningkatan pendapatan masyarakat dengan mengembangkan ekosistem ekonomi yang mendukung UMKM.

“Program Rantang Palembang juga akan dilanjutkan sebagai salah satu upaya untuk mengurangi beban masyarakat kurang mampu,” katanya.

Baca juga : Komite III DPD RI Siap Berkolaborasi Bersama Pemerintah Entaskan Kemiskinan Ekstrem

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Penelitian dan Pengembangan (Bappeda dan Litbang) Kota Palembang , Harrey Hadi menyampaikan mengenai pencapaian Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Palembang yang mencapai 82,29 persen.

“Kota Palembang juga menargetkan penurunan angka kemiskinan dari 9,77 persen menjadi 8 persen serta pengangguran terbuka dari 6,86 persen menjadi 6 persen pada 2025,” katanya.

Sebagai dasar perencanaan pembangunan, Harrey menyebutkan bahwa Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) telah diatur dalam Perda nomor 3, dan saat ini tengah disusun rancangan teknokratik Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2025-2029, yang akan mengacu pada visi misi Walikota terpilih.

“Kondisi makro ekonomi saat ini menjadi acuan dalam penyusunan Renstra dan Renja kedepan. Kami berharap capaian makro ekonomi Palembang dapat meningkat tajam di tahun-tahun mendatang,” katanya. (Iya)

Bantu Kami untuk Berkembang

Mari kita tumbuh bersama! Donasi Anda membantu kami menghadirkan konten yang lebih baik dan berkelanjutan. Scan QRIS untuk berdonasi sekarang!


Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.