Yuki PAS Band dan Ray NineBall Berdakwah Lewat Lagu di Boombaru Palembang

Minggu, 12 Desember 2021

Palembang, sumselupdate.com – Dengan misi berdakwah, para musisi terkenal asal Bandung seperti Yuki mantan vokalis PAS Band, Ray Shareza mantan vokalis NineBall, dan Reza eks drummer NOAH hadir di Rumah Berbagi yang terletak di Lorong Manggar, Boombaru Palembang, Sabtu (11/12/2021).

Sejumlah lagu bertema religi pun dibawakan oleh para musisi yang sudah berhijrah ini. Dengan gebukan Reza eks drummer NOAH, lagu-lagu tersebut tidak saja mampu menghibur masyarakat dan anak asuh Rumah Berbagi, tetapi juga menghadirkan pesan-pesan dakwah yang mudah diserap karena disampaikan lewat syair. Bahkan tidak sedikit dari penonton yang ikut menyanyikan lagu itu.

Dalam kesempatan ini salah satu lagu yang dibawakan Yuki mantan vokalis PAS Band berjudul “Sesungguhnya”. Lewat lagu ini, dia seolah bercerita jika selama dua dasawarsa dirinya telah terlena. Ia telah sibuk dalam jiwa kering dan kelam sesungguhnya. Lewat lagu ini pula ditegaskan bahwa kini dirinya telah hijrah untuk meniti bahagia sesungguhnya.

Sementara lewat lagu religi berjudul “Orang Kaya Mati Orang Miskin Mati”, Ray eks vokalis Nineball Band mengingatkan bahwa semua pergi menghadap ilahi. Raja-raja mati. Rakyat biasa pun mati. Karena itu, jangan terperdaya oleh kehidupan yang fana ini. Kehidupan akhirat selamanya, yang harus dipersiapkan bekalnya.

Advertisements

Sebelum membawakan lagu, Ray sempat bercerita tentang awal mula hijrahnya atas bimbingan seorang kyai. Dari nasihatnya ia pun tahu tentang konsep sukses yang sebenarnya. Menurutnya, orang yang hanya memikirkan kesuksesan dunia adalah salah. Siapapun yang ingin mulia atau sukses, dia harus memiliki iman di hatinya sehingga Allah akan menundukkan semua makhluk di langit dan bumi untuknya.

“Kemuliaan itu hanya milik Allah dan rasul-Nya, serta orang-orang yang beriman”, tegasnya.

Ketua  Yayasan Rumah Berbagi H. Iril Yuni menyebut pihaknya sengaja menghadirkan musisi terkenal yang telah berhijrah itu dalam rangka berdakwah lewat lagu. Selain itu, kehadirannya diharapkan mampu memotivasi anak asuh di Rumah Berbagi untuk terus berbuat kebaikan terhadap lingkungan sekitar.

“Telah lima bulan Rumah Berbagi di Lorong Manggar Boombaru ini berdiri. Kita ingin berbagi dengan sesama. Kita ingin lingkungan di sini hijrah dan berubah menjadi lebih baik. Alhamdulillah, di sini kini orangtua dan  anak-anak telah mulai terbiasa berdzikir dan bershalawat”, ujar Iril Yuni.

Ide cerdas terkait bagaimana konsep hidup berbagi ini mendapat apresiasi Asisten I Pemprov Sumsel, Rosidin Hasan. Menurutnya, konsep hidup berbagi merupakan ajaran Rasulullah.

“Siapa yang mau berbagi terutama kepada anak yatim maka dia akan dekat dengan Nabi Muhammad seperti dua jari. Selain itu, Allah Maha Kaya. Dia pasti akan mencukupi semua usaha yang diniati untuk berbuat kebaikan”, ujar sosok yang mantan Pejabat Bupati PALI ini.

Rosidin juga memotivasi anak asuh yang ada di Rumah Berbagi untuk terus semangat berjuang mengukir kehidupan. Ini penting karena masa depan itu hanya milik mereka yang mempunyai harapan.

Diketahui, Festival Hijrah yang digelar Yayasan Rumah Berbagi ini terdiri atas beragam kegiatan. Selaian nada dan dakwah, digelar juga sunatan massal, lomba mural islami, pembagian sembako gratis, dan shalat subuh berjamaah. (shn)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.