Laporan: Syahrial Hadi
Muaraenim, Sumselupdate.com – Peristiwa kebakaran terjadi Desa Petar Luar, Kecamatan Sungai Rotan, Kabupaten Muaraenim, Sumatera Selatan pada Rabu (23/11/2022) sekitar pukul 03.30 WIB.
Hingga kini pemicu kebakaran yang melahap tiga rumah milik warga masih dalam penyelidikan pihak Kepolisian Sektor (Polsek) Sungai Rotan.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta.
Tiga Rumah yang dilalap si jago merah tersebut adalah milik Suparedi (54), Irwan (49) dan Ropeah (70) semuanya hangus terbakar.
Atas peristiwa tersebut Danramil 404-01/Gelumbang Kapten Czi Abdullah melalui Serma Tusimin yang didampingi Kapolsek Sungai Rotan, Camat dan Kepala Desa memberikan bantuan kepada pihak korban, berupa pakaian dan sembako.
Danramil 404-01/Gelumbang melalui Babinsa Serma Tusimin, mengutarakan, Koramil 404-01/Gelumbang bersama Tripika Kecamatan Sungai Rotan, secara maksimal memberikan bantuan, baik tenaga maupun berupa bahan makanan, untuk meringankan beban korban kebakaran.
Serma Tusimin juga berharap kepada warga agar senantiasa melakukan kewaspadaan dini, demi mencegah terulangnya kejadian serupa, baik itu dari instansi listrik yang ada dirumah maupun bahan lainya yang bisa memicu kebakaran. (**)