Tahun Depan, Perbaikan Jalan Rusak Fokus di OKU Timur

Kamis, 13 Desember 2018
Plt Kadis PUBM dan Tata Ruang Sumsel Dharma Budi.

Palembang, Sumselupdate.com – Tahun 2019 mendatang, dari total anggaran senilai Rp1,2 triliun, Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga (PUBM) dan Tata Ruang Provinsi Sumatera Selatan menanggarkan 80 sampai 90 persen untuk perbaikan jalan dan jembatan.

Untuk jalan dan jembatan yang akan diperbaiki seperti di PALI, Muara Enim, Musi Banyuasin dan OKU Timur. Namun, dari daerah-daerah tersebut perbaikan jalan nanti akan difokuskan di OKU Timur.

Plt Kadis PUBM dan Tata Ruang Provinsi Sumsel, Dharma Budhi mengatakan, dari daerah yang akan dilakukan perbaikan jalan dan jembatan, pihaknya akan memfokuskan untuk memperbaiki jalan dan jembatan di OKU Timur.

“Untuk perbaikan jalan akan difokuskan di OKU Timur karena sebagian besar jalan banyak rusak sedang dan sudah tidak nyaman untuk dilalui. Perbaikan jalan yang akan dilakukan kurang lebih sepanjang 100 KM diantaranya dari Tanjung Lubuk hingga ke Martapura,” kata dia, saat dijumpai, di Kantor Gubernur Sumsel, Kamis (13/12/2018).

Advertisements

Ia menuturkan, perbaikan jalan yang akan dilakukan ini beragam ada yang tambal sulam, ada yang di aspal secara keseluruhan dan lain-lainnya. Tentunya melihat dan menyesuaikan kondisi jalan yang ada.

“Perbaikkan jalan provinsi, beragam ada yang tampak sulam serta ada juga yang di aspal secara keseluruhan,” ungkapnya. (pra)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.