Kapolres OKU Timur Ingatkan Kades Jangan Melindungi Pengguna dan Pengedar Narkoba

Rabu, 20 Februari 2019
Kapolres OKU Timur AKBP Erlin Tangjaya, SH, SIk

Martapura, Sumselupdate.com Kepala desa diingatkan untuk tidak melindungi pengguna dan pengedar narkoba, sebab sanksinya bisa dijerat pidana.

“Sudah cukup, jangan main-main, laporkan segera jika mengetahui ada yang menggunakan narkoba, jangan melindungi mereka baik pengguna maupun pengedar narkoba,” kata Kapolres OKU Timur AKBP Erlin Tangjaya, SH, SIk menghadiri kegiatan pelantikan serentak 39 kepala desa, Rabu (20/2/2019).

Bacaan Lainnya

Adapun 39 kepala desa dilantik Bupati OKU Timur H Kholid Mawardi. Sementara empat desa lainnya masih menunggu keputusan lantaran masih dalam proses.

Kapolres OKU Timur berpesan kepada kades yang dilantik supaya dapat bersinergi kepada pihak kepolisian untuk menekan dan memberantas tindak kriminalitas yang ada di wilayah hukum OKU Timur.

“Peran kades sangat diperlukan untuk memberantas narkoba juga menekan angka kriminalitas yang ada di desa khususnya dan di wilayah hukum OKU Timur pada umumnya, untuk itu antara kepala desa dengan pihak kepolisian harus bersinergi dalam upaya-upaya pemberantasan tindakan kriminal,” tegasnya.

Dikatakan Kapolres, peran kades sangat vital dalam membantu tugas pemerintahan termasuk terkait keamanan dan peredaran narkoba yang sudah dalam status darurat.

Dalam kesempatan itu, Kapolres mengucapkan selamat atas dilantiknya ke 39 Kepala Desa yang resmi menjabat sebagai kades di desanya masing-masing.

“Ternyata pemilihan kepala desa jauh lebih sulit, meski sudah dilaksanakan namun masih ada empat desa yang belum menerima keputusan,” ucapnya.

Kapolres juga mengatakan, dalam memimpin suatu desa tidaklah mudah namun juga tidak gampang, untuk itu sumpah yang sudah diikrarkan dan semoga bisa amanah. “Semoga kepala desa yang resmi terpilih memahami apa peran dan tugasnya, juga mampu memperbaiki perekonomian masyarakat desa,” harap Kapolres. (mat)

Bantu Kami untuk Berkembang

Mari kita tumbuh bersama! Donasi Anda membantu kami menghadirkan konten yang lebih baik dan berkelanjutan. Scan QRIS untuk berdonasi sekarang!


Pos terkait