Palembang, Sumselupdate.com – Inna wainnailaihi rojiun, kabar duka datang dari keluarga besar dan pengurus yayasan Masjid Agung Kota Palembang.
Al Ustadz Drs HA Anshori Madani, MSi yang dahulu diberi amanah menjabat Ketua Umum Pengurus Yayasan Masjid Agung Palembang periode 2007-2017 dan pendiri IRMA Palembang, tutup usia dalam perawatan di RSK Charitas Palembang, Selasa (14/1/2025) pukul 18.00 WIB.
Kabar duka berpulangnya Al Ustadz Drs HA Anshori Madani, MSi dalam usia 79 tahun tersebar di grup WhatsApp yang diterima media Sumselupdate.com malam ini pukul 20.25 WIB.
‘Semoga Allah mengampuni segala dosanya, diterima amal ibadahnya, diberikan tempat terbaik di sisinya,” demikian bunyi pesan singkat dalam grup WhatsApp.
Terkait kabar duka ini dibenarkan Ustadz Kemas HM Ali. Menurutnya, jenazah Al Ustadz Drs HA Anshori Madani, MSi telah berada di rumah duka yang berada di kawasan 19 Ilir, Kecamatan Bukit Kecil Palembang.
“Iya benar kabar tersebut, namun jam berapa dan di mana kebumikan kami masih nunggu kabar,” tutur Ustadz Kemas HM Ali.