[Cek Fakta] Salah: Nike Produksi Sepatu Dengan Motif Bendera Israel

Penulis: - Rabu, 13 Maret 2024
Beredar di X/Twitter sebuah ‘konten video unboxing’ terhadap sepatu Nike warna putih dengan motif bendera Israel, di mana video tersebut juga dinarasikan dengan penggiringan opini jika Nike membuat produk tersebut serta ajakan untuk memboikot produk Nike.

Palembang, Sumselupdate.com – Beredar di X/Twitter sebuah ‘konten video unboxing’ terhadap sepatu Nike warna putih dengan motif bendera Israel, di mana video tersebut juga dinarasikan dengan penggiringan opini jika Nike membuat produk tersebut serta ajakan untuk memboikot produk Nike.

“Nike Air Genocide,” narasi yang disampaikan oleh pengunggah.

Bacaan Lainnya

Melansir Turnbackhoax.id, sepatu tersebut merupakan hasil kustomisasi oleh PNT by Ray yang menggambarkan bendera Israel di brand sepatu Nike, sehingga dapat disimpulkan jika sepatu bergambarkan bendera Israel tersebut bukan merupakan produk resmi dari Nike.

Itu dapat disimak pada awal video terlihat sebuah stiker bertuliskan ‘PNT by Ray’ yang mana setelah dilakukan pencarian menggunakan Google, diketahui jika tulisan ‘PNT by Ray’ tersebut merupakan nama sebuah usaha jasa kustomisasi sepatu.

Dilansir dari AFP Fact Check, PNT by Ray  juga mengklarifikasi jika dia tidak bekerja sama dengan brand Nike atau brand sepatu lainnya yang mereka lakukan kustomisasi.

“Saya hanya melukis apa pun yang diinginkan pelanggan saya, pada produk apa pun yang mereka inginkan. Saya juga memasukkan peringatan di postingan saya yang memperjelas bahwa ini bukan karya resmi Nike, tetapi hanya karya seni saya sendiri”.

PNT by Ray juga menjelaskan jika sepatu bergambar Bendera Israel tersebut ia buat sebagai bentuk hadiah kepada Michael Dickson, seorang eksekutif direktur StandWithUs.

Berdasarkan hal tersebut maka dapat disimpulkan jika sepatu bergambar bendera Israel tersebut bukan merupakan produk resmi yang diluncurkan oleh Nike. (**)

Bantu Kami untuk Berkembang

Mari kita tumbuh bersama! Donasi Anda membantu kami menghadirkan konten yang lebih baik dan berkelanjutan. Scan QRIS untuk berdonasi sekarang!


Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.