Sebulan, 700 Kantung Darah Harus Dipenuhi, PMI OKU Kesulitan

Minggu, 6 November 2016
Ilustrasi

Baturaja, Sumselupdate.com – Sebanyak 700 kantung darah harus disiapkan Palang Marah Indonesia (PMI) Ogan Komering Ulu (OKU) dalam satu bulan.

Seketaris PMI OKU Yunizir Dzakfar mengatakan hingga saat ini mereka masih kesulitan memenuhi kebutuhan darah itu. Karena masih kurangnya minat masyarakat untuk mendonorkan darah meraka. “Minat untuk donor darah masih kecil. Padahal donor darah baik untuk kesehatan,” kata Yunizir.

Untuk mencapai kebutuhan tersebut, ia terus berupaya melakukan sosialisasi. Mulai dari sekolah-sekolah hingga masyarakat luas. Serta membangun kegiatan dan kerjasama. Diantaranya, merangkul instansi dan lembaga lain untuk donor darah, misalnya dengan PT SB.

“Alhamduillah puluhan kantung darah dari pendonor sudah bisa kita kumpulkan sekarang ini,” ucapnya.

Advertisements

Selain itu kata Yunizir, dengan sudah adanya Unit Tranpusi Darah (UTD) PMI OKU, kebutuhan bisa terpenuhi. Sebab, pelayanan tranfusi darah bisa langsung ke UTD PMI. “Jadi rumah sakit bisa langsung ke UTD PMI, jika membutuhkan darah,” katanya.

Disamping itu, untuk meningkatkan minat donor darah, mereka terus melakukan upaya. Sehingga ke depan aksi donor darah akan menjadi gaya hidup bagi masyarakat di OKU.

“Di Indonesia, baru Bandung yang menjadikan donor darah menjadi gaya hidup. Ke depan OKU juga harus bisa menjadikan donor darah sebagai gaya hidup,” ucap Yunizir.

Serta sebagai upaya mencapai hal itu, mereka menjaring sukarelawan pendonor pemula. “Kalau dari segi usia mulai dari 17 tahun ke atas sudah bisa melakukan donor darah,” tutupnya. (yan)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.