Jelang Porprov XII, Cabor Wushu OKU Fokus Latihan

Jumat, 11 Juni 2021
Atlet cabor OKU tengah melakukan latihan

Laporan: Armiziwadi

Baturaja, Sumselupdate.com – Sebanyak 18 atlet cabang olahraga wushu Kabupaten Ogan Komering Ulu, Provinsi Sumatera Sealatan yang akan akan di turunkan di Pekan Olahraga Provinsi (poprov) ke XII di OKU Raya rutin melakukan latihan.

Hal ini terlihat saat Komite Olahraga Nasional Indinesia (KONI) OKU melakukan monitoring ke cabor-cabor yang ada di OKU, Jumat (11/6/

Tim moniv III KONI melakukan monitoring di cabor wushu di gedung olahraga (gor) Baturaja. Cabor wushu merupakan salah satu cabor andalan OKU dalam meraih medali.

Advertisements

Pelatih cabor Wushu, Taupik Akbar mengatakan, untuk poprov ke XIII di OKU raya ini pihaknya akan menurunkan delapan orang atlet, di kelas santa /sandha (tarung) empat orang sedangkan sisanya empat belas orang xiturunkan di kelas Toulu (seni).

“Sekarang ini kita terus latihan tiga sampai empat kali dalam seminggu. Memang sebelumnya kita rutin latihan hanya latihan ringan tapi untuk menghadapi poprov ini latihan kita lebih fokus lagi mulai dari fisik maupun tehnik sehingga para atlet ini nanti saat mendekati pertandingan kita kembalikan ke latihan yang ringan, sehingga saat pertandingan tenaga atlet masih fit,” urainya.

Sebelumnya, saat poprov ke XII di Prabumulih cabor wushu OKI berhasil mendapatkan tiga medali emas, dua perak, dan dua Perunggu.

“Tahun ini kalau bisa lebih dari itu, setidaknya bisa mempertahankannya, apa lagi poprov ke XIII kita tuan rumah makanya sekarang ini atlet ini kita ajak latihan, mudah-mudahan wushu OKU bisa mendapatkan juara umum di poprov bulan Nopember 2021 nanti,” tandas Taupik.(**)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.