Laporan: Mitakim Alparizi
Tebingtinggi, Sumselupdate.com – Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI) Empat Lawang mengadakan latihan bersama dalam rangka Halal bi Halal dan silaturahmi antar sesama pengurus dan atlit. Kegiatan ini juga diadakan menjelang rapat untuk pembentukan pengurus kedepan.
Ketua Umum FORKI Empat Lawang Yulius Sugiantara, SE,.Msi, melalui M.Rahman, SE., MM sebagai Sekretaris Umum Forki menyatakan, kegiatan latihan gabungan Forki Empat Lawang dalam rangka silaturahmi antar sesama pengurus Forki Empat Lawang.
“Kami selaku pengurus Forki Empat Lawang mengadakan Latihan Gabungan dalam rangka silaturahmi sesama pengurus dan adek-adek atlit yang berada di Empat Lawang,” ujarnya.
Dengan adanya latihan bersama gabungan seluruh perguruan karate yang ada di kabupaten Empat Lawang di bawah naungan Forki ini, dirinya berharap dapat mempererat tali silaturahmi antar perguruan, serta bisa memantau perkembangan atlit untuk mencari bibit atlit yang potensial kedepannya.
Sementara,Darsono sebagai pelatih mengungkapkan bahwa ajang dari latihan gabungan ini hanyalah bersifat ajang silaturahmi sesama pelatih dan atlit-atlit yang di Empat Lawang terutama Tebing Tinggi.
“Harapannya semoga FORKI Empat Lawang untuk kedepannya lebih baik lagi dan dapat mencetak atlit-atlit beprestasi,” ungkapnya.(**)