DPM-PTSP Sebut Investasi Capai Rp2,8 Triliun

Jumat, 18 November 2022
Angka investasi yang sudah masuk sebesar Rp2,8 triliun.

Palembang, sumselupdate.com – Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Kota Palembang mencatat, per triwulan II tahun ini saja angka investasi yang sudah masuk sebesar Rp2,8 triliun.

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP), Gunawan mengatakan, secara angka memang nilai investasi ini naik dari tahun sebelumnya.

Bacaan Lainnya

“Ya, naik. Karena ini baru satu semester saja yang masuk sudah Rp2,8 triliunan sekian,” katanya.

Angka ini juga sudah mendekati dari target pada tahun ini yang di targetkan sebesar Rp3,2 triliun.

“Dari sisi target, dibandingkan tahun sebelumnya juga ada kenaikan tipis, yaitu dari Rp3,2 triliun di tahun 2022 dari Rp3,1 triliun di tahun 2021,” katanya.

Adapun jenis investasi yang banyak masuk ke Palembang masih di dominasi dari sektor jasa dan perdagangan.

“Asal investasi tetap cendrung banyak dari Penanam Modal Dalam Negeri (PMDN) dibandingkan dengan Penanam Modal Asing untuk sejauh ini,” katanya.

Dengan waktu yang masih berjalan, angka investasi ini dinilai bakal terus begerak. Apalagi ada PMA besar yang siap membangun pabrik pengolahan sampah di akhir tahun ini.

Gunawan mengatakan, untuk Incinerator itu angka investasinya belum masuk,  karena dari mereka masih dalam proses untuk pembangunan. Tetapi dipastikan sekitar Rp2 triliunan.

“Kalau nanti memang sudah jalan nanti kita akan berkoordinasi dengan pihak terkait berapa angka sebenarnya dari modal yang ditanamkan,” katanya. (Iya)

Bantu Kami untuk Berkembang

Mari kita tumbuh bersama! Donasi Anda membantu kami menghadirkan konten yang lebih baik dan berkelanjutan. Scan QRIS untuk berdonasi sekarang!


Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.