Palembang, Sumselupdate.com – Jujung Prabowo seorang pedagang ayam di Pasar Kuto terpaksa mendekam di balik sel Polsek Ilir Timur II Palembang, usai dilaporkan melakukan dugaan penipuan dan penggelapan senilai Rp384 juta.
Junjung Prabowo yang merupakan warga Jalan Peguruan, Kelurahan Talang Bubuk, Kecamatan Plaju Palembang itu dilaporkan tauke ayam bernama Fahrul Rozi, warga Jalan Swadaya Murni, Kompleks The Green Catelya, Kecamatan Sako, Kota Palembang.
Kapolsek Ilir Timur II Palembang, Kompol Dessi Ariyanti, SH, MH membenarkan pihaknya telah menangkap pedagang ayam tersebut.
“Pelaku telah diamankan dan saat ini masih diproses sesuai dengan hukum yang berlaku,” katanya.
Sementara kuasa hukum korban Idasril Tanjung, SH, MH menceritakan awal mula kasus yang membelit pedagang ayam Jujung Prabowo ini dimulai dari tahun 2020.
Saat itu usaha dagang ayam masih ditangani ayah dari Jujung Prabowo.
Ayam yang dijual ayah Jujung Prabowo itu didapat dari korban Fahrul Rozi, di mana saat itu transaksi yang setiap kali dilakukan ayah Jujung Prabowo dibayar ke korban, sehari setelah dia berdagang di Pasar Kuto.
Setahun berlangsung, ayah Jujung Prabowo persisnya di akhir 2021 untuk melunasi ayam yang diambilnya dari korban mulai tersendat.
Awalnya utang ayah Jujung Prabowo sebanyak Rp57 juta, akan tetapi saat itu Jujung Prabowo juga mulai ikut berbisnis ayam dengan korban.
Bahkan mengambil ayam dengan jumlah yang besar termasuk berjanji akan melunasi utang ayahnya.
Bahkan untuk menyakinkan korban, Jujung Prabowo disebut membuat surat pernyataan akan melunasi utangnya, namun belakangan surat pernyataan Jujung Prabowo itu hanya janji manis terhadap korban.
“Total utang pelaku ini mencapai Rp384 juta,” ucap Adv Idasril, SH, MH, MM, MH dan AKBP (Purn) H Adv Jafrial SH, MH selaku kuasa hukum Fahrul Rozi kepada awak media Jumat (3//1/2025).
Tersangka Junjung Prabowo kata dia, dilaporkan korban pada 26 Juli 2023, dengan Laporan Polisi bernomor: LP/B/195/VII/2023/SPKT/POLSEK ILIR TIMUR II/POLRESTABES PALEMBANG/POLDA SUMATERA SELATAN tanggal 26 Juli 2023.
“Klien kami yang memiliki usaha jual ayam potong didatangi bapaknya Junjung Prabowo. Saat itu bapaknya mengatakan akan membeli ayam potong dengan klien kami, untuk dijual secara eceran,” beber Jafrial.