Tak Beri Uang, Pegawai Columbus Ini Dikeroyok Teman Kerjanya

Penulis: - Kamis, 5 Desember 2024
Korban pengeroyokan membuat laporan polisi.

Palembang, Sumselupdate.com – Lantaran tidak memberi uang kepada teman sekantornya, membuat seorang pegawai columbus jadi korban pengeroyokan.

Hal itu yang membuat korban bernama Angga Yolanda (29), terpaksa melapor ke ruang Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polrestabes Palembang, pada Kamis (5/12/2024) sore.

Bacaan Lainnya

Dihadapan petugas kepolisian yang menerima laporannya, warga asli Kecamatan Rambutan, Kabupaten Banyuasin ini, mengaku hendak melaporkan rekan kerjanya sendiri sebanyak tiga orang bernama Aldi, Adi, dan Apri, yang telah mengeroyok dirinya.

Diketahui peristiwa tersebut terjadi pada Kamis (5/12/2024) sekitar pukul 09.00 WIB, di Jalan Kolonel Atmo, tempat didepan kantor Columbus, Kelurahan 17 Ilir, Kecamatan IT I Palembang, usai korban selesai brifing di dalam kantor.

“Terlapor ini datang mendekati saya pak, minta uang ke saya, tapi tidak saya beri. Lalu saya didorong oleh Adi dan memukul saya, kemudian datang Apri dan Aldi juga ikut memukuli saya,” jelas Angga.

Baca juga : Polsek Kertapati Ringkus Satu Pelaku Pengeroyokan Sopir Truk, Motif Pemerasan Dengan Tawaran Jasa Parkir

Akibat peristiwa ini korban pun mengalami luka memar di bagian telinga, mata dan bagian kepala.

“Saya tidak terima oleh itu saya laporkan dan berharap pelaku ditangkap,” tukasnya.

Sementara, kepala SPKT Polrestabes Palembang, AKP Heri, membenarkan adanya laporan korban terkait kasus tindak pidana pengeroyokan.

Baca juga : Dua Pelaku Pengeroyokan Hingga Seorang Meninggal Dunia, Diamankan Tim Gabungan

“Laporan sudah kita terima dan akan ditindaklanjuti oleh anggota Satreskrim Polrestabes Palembang,” tutupnya singkat. (**)

Bantu Kami untuk Berkembang

Mari kita tumbuh bersama! Donasi Anda membantu kami menghadirkan konten yang lebih baik dan berkelanjutan. Scan QRIS untuk berdonasi sekarang!


Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.