Sempat Naik Bus Arema, Johan Alfarizie Akhirnya Ditnggal di Malang, Kenapa?

Sabtu, 13 Agustus 2016
Johan Ahmad Alfarizie

Palembang,Sumselupdate.com –Sempat naik dan bergabung bersama skuad Arema Cronus di dalam bus untuk persiapan menuju ke Palembang, akhirnya bek kiri Singo Edan Johan Ahmad Alfarizie terpaksa harus kembali ke Malang dengan mengunakan taksi.

Pasalnya, kondisi fisik Alfarizie tidak terlalu bagus dan harus segera dilarikan ke rumah sakit akibat mengalami demam.

“Kami terpaksa meninggalkan Alfarize di Malang karena dia harus melakukan perawatan agar sakitnya tidak bertambah parah jadi kami masih menunggu hasil pemeriksaan,” kata dokter tim Arema, dr Yudhis.

Sakit yang dialami wing bek kiri yang kerap mencetak gol tersebut,dikarenakan keletihan usai mengikuti seleksi Timnas selama tiga hari yang akan berlaga di Piala AFF 2016. “Sebaiknya dia harus beristrahat dulu di Malang,” kata dia.

Advertisements

Sementara itu, absennya golgetter Alberto Gonzalves saat Sriwijaya melawan Arema Cronus ternyata tidak terlalu dipikirkan penyerang Arema Cronus, Cristian Gonzales.

Bahkan Gonzales menilai tidak ada nama Beto saat bentrok kedua tim nanti tidak terlalu berpengaruh besar bagi Arema.

“Saya kenal dengan Beto tapi itu harus dikesampingkan dulu,karena kami ingin menang di kandang Sriwijaya,” ungkap Gonzales.

Pemain yang meniti karier sepakbola di Indonesia bersama Persik Kediri mengaku,tidak terlalu mengenal center bek anyar milik SFC yakni Mauricio Leal dan mengetahui tipikal permainan Fachrudin Ariyanto calon tembok kokoh yang akan coba dilaluinya nanti.

“Tidak masalah saya akan mencoba untuk melewati Mauricio karena saya ingin kami menang disini,” kata Gonzales. (tra)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.