Perancis Hentikan Laju Maroko di Semifinal 2-0, Les Bleus Melaju ke Final Piala Dunia

Kamis, 15 Desember 2022
Pemain Timnas Perancis Theo Hernandez

Doha, Sumselupdate.com – Timnas Perancis kembali mengulangi kesuksesannya menembus babak final piala dunia, setelah berhasil menundukkan Tim Maroko 2-0  di Stadion Al Bayt, Al Khor, Qatar, Kamis (15/12/2022) dini hari.

Gol cepat Prancis di cetak oleh Theo Hernandez di menit ke lima lewat kemelut di gawang Maroko. Meski begitu Maroko bukan tanpa perlawanan, beberapa peluang juga tercipta namun upaya dari Hakim Ziyech dan kawan-kawan dari beberapa percobaan belum mampu menaklukan Hugo Lloris.

Bacaan Lainnya

Bahkan di babak kedua upaya menyerang yang di lakukan Singa Atlas terus diupayakan secara sporadis. Nahas solidnya pertahanan Timnas Prancis membuat usaha para pemain Timnas Maroko tidak berbuah hasil. Alih-alih menyamakan kedudukan Maroko justru kembali kebobolan di menit 79 babak kedua.

Randal Kolo Muani berhasil memanfaatkan bola asis yang diciptakan oleh Kylian Mbappé Lottin yang sebelum melakukan soloran berhasil melewati tiga pemain bertahan Timnas Maroko. Walakin bola yang sudah bebas berhasil melewati Yassine  Bounou penjaga gawang Timnas Maroko.

Kedudukan 2 – 0 bertahan hingga peluit panjang pertandingan berakhir. Atas hasil itu Timnas Prancis bakal bersiap menghadapi Timnas Argentina di Laga Final Piala Dunia Qatar 2022. Sebelumnya Timnas Argentina mampu mengalahkan Kroasia dengan skor meyakinkan 3 – 0.

Laga keduanya akan tersaji pada partai puncak di hari Minggu, 18 Desember 2022 di Lusail Stadium Qatar pukul 22.00 WIB. Sementara sehari sebelumnya tepat di hari Sabtu 17 Desember 2022 Timnas Maroko akan bertemu dengan Timnas Kroasia untuk memperebutkan tempat ketiga dan keempat. Laga tersebut akan tersaji di Khalifa International Stadium pukul 22.00 WIB. (adm3/sur)

Bantu Kami untuk Berkembang

Mari kita tumbuh bersama! Donasi Anda membantu kami menghadirkan konten yang lebih baik dan berkelanjutan. Scan QRIS untuk berdonasi sekarang!


Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.