Laporan: Haris Widodo
Palembang, Sumselupdate.com – Masyarakat yang melintas di Fly Over simpang Tanjung Api-api Kota Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel) dihebohkan dengan penemuan sesosok tubuh remaja SMP yang tergeletak di tengah jalan dengan bersimbah darah, Senin (29/5/2022) sekitar pukul 14.10 WIB.
Dari video yang beredar luas di media sosial, tubuh remaja yang menggunakan pakaian seragam lengkap sekolah tersebut, tak bergerak ketika sejumlah pengendara menghampirinya.
Kanit Gakkum Polrestabes Palembang Iptu AR Sikakum dihubungi mengungkapkan, korban bernama Radja Maulana Ibrahim (15) yang merupakan warga Jalan AKBP H Umar, Kelurahan Ario Kemuning, Kecamatan Kemuning Palembang, mengalami kecelakaan tunggal.
Menurut Iptu AR Sikakum, korban saat itu mengendarai sepeda motor merek Yamaha Xeon nopol BG 4465 ACD datang dari arah Bandara lama hendak ingin pulang ke rumah melintasi Jalan Kolonel H Barlian Palembang.

Namun saat berada di atas Fly Over simpang Tanjung Api-api Kota Palembang, korban yang mengendarai sepeda motor dengan kecepatan tinggi hilang kendali dan akhirnya terpental dari motor serta terseret di aspal jalan.
“Korban mengalami luka lecet, memar, kening robek, bahu kiri dan kanan luka lecet, mata kanan lebam, bibir luka, keluar darah dari telinga, dan hingga kini belum sadarkan diri di RS Mohammad Hosein Palembang,” katanya.
Senada dikatakan Kartika (40), salah seorang saksi mata di tempat kejadian perkara.
Menurut dia, jika korban merupakan siswa SMP Muhammadiyah 4 Palembang yang menjadi korban kecelakaan tunggal.
“Kato kawannyo tadi korban ini ngebut menggunakan motornya dari arah bandara lama. Namun di TKP Ia melihat korban sudah jatuh dari motornya,” ujarnya, Senin (30/5/2022).
Kartika mengatakan, jika korban belum sadarkan diri sempat dilarikan ke Rumah Sakit Myria Palembang untuk mendapati pertolongan. (**)