Kasus Positif Corona Terus Bertambah, Pemkab OKU Selatan Tutup Seluruh Obyek Wisata!

Senin, 8 Februari 2021
Surat edaran Bupati OKU Selatan terkait ditutupnya seluruh obyek wisata terkait terus bertambahnya kasus positif Corona.

Laporan: Alpian Patria Jaya

Muaradua, Sumselupdate.com –  Bertambahnya kasus positif Corona Virus Disease (Covid-19), membuat  Pemerintah Kabupaten (Pemkab) OKU Selatan mengambil kebijakan tegas dengan ditutupnya seluruh destinasi wisata.

Tak terkecuali wisata yang paling banyak dikunjungi, yakni Danau Ranau mulai 9 Februari 2021 hingga batas waktu belum ditentukan.

Keputusan tersebut sesuai dengan surat edaran Bupati OKU Selatan Nomor: 366/32/parbud/2021 tertanggal 8 februari 2021.

Advertisements

Diketahui, kasus Virus Corona di OKU Selatan semakin bertambah.

Bahkan, dalam sepekan terlahir kembali bertambah sebanyak sepuluh orang. Tambahan terakhir tiga orang yang berasal dari Kecamatan Muaradua.

Tercatat penyebaran virus Corona di OKU Selatan sejauh ini secara keseluruhan berjumlah 69 orang positif terpapar.

Dengan rincian jumlah meninggal dunia berjumlah 6 orang, 29 orang diisolasi mandiri, dan 34 orang berhasil sembuh.

“Ya terakhir tambahan ada tiga orang dari Kecamatan Muaradua berinisial DN (41) laki-laki, V (41) perempuan dan RSA (31) laki-laki dengan total ada 69 kasus positif,” ujar Sekretaris Percepatan Penanganana Covid 19 Kabupaten OKU Selatan Dony Agusta, SKM. (**)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.