Jakarta, Sumselupdate.com — JNE, perusahaan ekspres dan logistik nasional, meraih penghargaan Best Chief Marketing Officer (CMO) Award 2023 untuk kategori Logistik dan Kurir. Penghargaan ini diberikan oleh Warta Ekonomi sebagai bentuk apresiasi kepada individu, perusahaan, dan institusi yang menunjukkan prestasi dan kinerja yang unggul di bidang pemasaran.
Penghargaan Best CMO 2023 diserahkan oleh Muhamad Ihsan, CEO & Chief Editor Warta Ekonomi Group, dan Edy Nurmansyah, Direktur Bisnis Warta Ekonomi Group, kepada Eri Palgunadi, SVP Marketing Group Head JNE, di The St. Regis Jakarta Selatan, Kamis (14/12).
JNE menerima penghargaan Supporting MSME Business Growth Through Prime Expedition Service, yang menunjukkan peran JNE dalam mendukung pertumbuhan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) melalui layanan ekspedisi berkualitas.
“Kami mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Warta Ekonomi atas penghargaan ini. Semoga penghargaan ini dapat menjadi motivasi dan komitmen untuk terus berinovasi dalam pengembangan bisnis,” ujar Eri Palgunadi, mewakili seluruh karyawan dan manajemen JNE, dalam siaran pers yang diterima Sumselupdate.com, Senin (18/12/2023).
Eri Palgunadi juga menyampaikan bahwa JNE memiliki komitmen untuk berkontribusi secara nyata terhadap kemajuan perekonomian bangsa dan negara selama 33 tahun.
JNE terus melakukan pengembangan bisnis dengan meningkatkan berbagai sektor penting, seperti infrastruktur, teknologi, sumber daya manusia, dan layanan pelanggan. JNE juga mengusung semangat “Connecting Happiness” dan prinsip Berbagi, Memberi, dan Menyantuni dalam menjalankan berbagai kegiatan di perusahaan.
“Kami ingin memberikan manfaat bagi kehidupan banyak orang, baik karyawan maupun masyarakat. Kami juga melakukan program kolaborasi dengan berbagai pihak untuk memberikan dukungan nyata di bidang sosial, olahraga, budaya, dan edukasi, khususnya untuk pemberdayaan komunitas dan UMKM,” tambah Eri Palgunadi.
Penghargaan Best CMO 2023 diselenggarakan oleh Warta Ekonomi dengan tema Managing Brand Innovation to Navigate Customer Loyalty. Penilaian dilakukan dengan metode desk research, media monitoring, dan expert panel. Kinerja perusahaan selama tahun 2022-2023 dinilai melalui indikator seperti strategi korporasi, keselarasan organisasi, tim dan proses, norma kerja pribadi, pemangku kepentingan eksternal, dan keterlibatan dewan. Penghargaan ini dibagi atas beberapa kategori perusahaan, salah satunya adalah Logistik dan Kurir.(**)