Palembang,Sumselupdate.com — Penemuan sesosok jasad tanpa identitas berbadan gempal membuat geger warga sekitar pesisir Pulau Kemaro. Jasad Mr X itu ditemukan mengapung tertelungkup di pesisir Pulau Kemaro, Rabu (29/05/2024) siang sekitar 12:00 wib.
Jasad berjenis kelamin laki-laki itu seorang pencari barang rongsokan saat menyisir pulau Kemaro.
Saksi tersebut Asna Alwi (50) warga Pulau Kemaro, Kelurahan 1 Ilir Kecamatan Ilir Timur II.
“Saat kejadian saya sedang mencari rongsokan. Tiba-tiba saya melihat ada sesosok mayat terapung dipinggir sungai disamping Pulo Kemarau, saya langsung berteriak tak lama warga berkumpul lalu menghubungi aparat kepolisian,” ujar saksi.
Terkait penemuan mayat itu juga dibenarkan oleh Kasat Polairud Polrestabes Palembang Kompol Suprawira SH Msi.
Kata dia, setelah pihaknya menerima pengaduan masyarakat itu langsung mengerahkan Tim Inafis dan Patroli Sat Polairud Polrestabes Palembang.
“Sudah kita evakuasikan mayat tanpa indentitas tersebut ke RS Bhayangkara guna penyelidikan lebih lanjut,” terang Suprawira.
Lebih lanjut, Mr X tersebut memiliki ciri-ciri berbadan gempal, berkulit hitam, memakai baju kaos warna hitam, dan memakai celana panjang warna hitam.
“Bagi keluarga yang merasa kehilangan anggota keluarganya diharapkan segera melaporkan ke kepolisian terdekat atau bisa datang langsung ke RS Bhayangkara,” ungkapnya.(**)