Edi Hariyanto Tinjau Pembangunan Tribun Lapangan Bola Kaki Garudayaksa dan Garuda Muda

Jumat, 13 Januari 2023

Sekayu, sumselupdate.com – Ketua Komisi IV sekaligus Anggota DPRD Muba Fraksi Gerindra, Edi Hariyanto, meninjau langsung program aspirasi pembangunan tribun lapangan bola kaki. Pembangunan yang ditinjau itu meliputi Tribun Garudayaksa Desa Berlian Jaya dan Tribun Garuda Muda Desa Banjarjaya, Kecamatan Tungkal Jaya, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba).

Menurut Edi Hariyanto, fasilitas sarana olahraga  sangat penting bagi para pemuda karena olahraga dapat membangun disiplin, percaya diri, dan kebiasaan yang baik. Selain itu, olahraga juga memiliki kekuatan untuk menyatukan perbedaan dengan cara yang tidak bisa dilakukan oleh hal yang lainnya.

“Tentunya sebagai wakil rakyat, kita wajib hadir sesuai dengan arahan Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Sumsel Ibu Hj. Kartika Sandra Desi, SH. MM dan arahan Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra H. Prabowo Subianto yang mewajibkan seluruh kader agar dapat memperhatikan kebutuhan para kaula muda”, ujarnya.

Dia menambahkan, pemuda adalah harapan bangsa ke depan. Dengan adanya fasilitas olahraga yang baik, hal tersebut dapat digunakan para pemuda untuk kegiatan positif.

Advertisements

“Karena di dalam tubuh yang sehat, terdapat jiwa yang kuat”, sebutnya.

Dia pun menyebut bahwa melalui pokok pikiran sebagai anggota DPRD Muba selama ini, ia telah mewujudkan banyak keinginan para pemuda dengan menyalurkannya kepada Pemerintah Kabupaten Muba.

Beberapa berhasil terealisasi, antara lain, pembangunan sport center di Desa Sinar Tungkal , Sumbersari, Sri Mulyo , Banjar jaya ,  Berlian Jaya  dan Desa Sumber Harum .

“Sarana fasilitas olahraga dan penunjang lainnya ke depan akan terus menjadi skala prioritas untuk  diwujudkan pada tahun-tahun berikutnya”, pungkasnya. (ril)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.