Walikota Pagaralam Beberkan Pencapaian Pada Tahun 2020

Senin, 4 Januari 2021
Walikota Pagaralam Alpian Maskoni, SH di Ruang Transit Besemah I Setdako Pagaralam, Kamis (31/12/2020).

Laporan: Novrico Saputra

pagaralam, Sumselupdate.com – Sebagai kota tujuan wisata, bencana non-alam Covid-19 bukanlah penghambat proses pembangunan di Kota Pagaralam, Provinsi Sumatera Selatan.

Dalam kurun waktu 2020, justru peningkatan infrastruktur banyak dilakukan oleh Pemkot Pagaralam.

Pencapaian pembangunan tahun 2020 ini dikemukakan Walikota Pagaralam Alpian Maskoni, SH di Ruang Transit Besemah I Setdako Pagaralam, Kamis (31/12/2020).

Advertisements

Walikota Pagaralam Alpian mengatakan, pelaksanaan visi dan misi Kota Pagaralam periode 2020–2023, akan terus memacu pertumbuhan ekonomi melalui berbagai sektor.

”Sekaligus memprioritaskan bidang infrastruktur dan konektivitas, pertanian dan perkebunan, pendidikan dan kesehatan, perdagangan, pariwisata, ekonomi kerakyatan dan lingkungan hidup sebagai suatu penjabaran visi & misi yang telah ditetapkan sebagai janji politik sebagaimana yang telah terlontar,” tegasnya.

Alpian mengatakan, untuk pembanguan non-fisik baik yang bersifat internal (manajemen ASN) maupun eksternal (masyarakat) telah dilaksanakan sebagai daya dukung dalam memaksimalkan secara utuh proses pembangunan.

Seperti halnya pembangunan sumberdayadaya manusia (SDM) melalui Pendidikan dan Pelatihan bagi Petani, UMKM dan Penggiat Wisata serta Penguatan Karakter Anak dengan cara pendekatan keagamaan tentu perlu peningkatan peran ustadz, ustazah, dan guru mengaji.

“Peningkatan peran serta RT/RW dalam pembangunan juga terus diupayakan,” jelas Alpian.

Alpian menyebutkan beberapa capaian dalam refleksi pembangunan Kota Pagaralam dengan APBD setelah perubahan TA 2020 sebesar Rp8208 miliar terdapat penambahan Rp87 miliar dari anggaran induk yang semula Rp740 miliar.

Dana itu dialokasikan untuk pembangunan secara merata dan menyeluruh di berbagai sektor, yakni

  1. Pembangunan/Peningkatan Jalan.

Jalan Aspal Sepanjang 47,54. Jalan Beton Sepanjang 6,7 Km. Pembangunan Jembatan 96 Meter terdiri dari (jembatan gantung, jembatan penghubung dan plat duiker), Jalan Usaha Tani Sepanjang 1,950 Meter.

  1. Pembangunan Saluran Drainase/Gorong-Gorong Sepanjang 13.271,86 Meter.
  2. Rehabilitasi/Peningkatan Jaringan Irigasi Sepanjang 15.055 Meter.
  3. Lampu Jalan Sebanyak 322 Titik
  4. Pembangunan Gedung

Pembangunan Vanue Badminton 1 Unit di Kawasan Sport Center. Pembangunan Rumah Produksi Kopi 1 Unit.Pembangunan Publik Safety Center 1 Unit. Pembangunan Laboratorium Kesehatan Daerah 1 Unit.

Penambahan Ruang Puskesmas Bandar 1 Unit. Pembangunan Menara Pandang Dikawasan Wisata Dempo Park.

Pembangunan Jalan di kawasan Wisata Dempo Park Sepanjang 475 Meter. Pembangunan kios cindera Mata di kawasan Wisata Dempo Park 4 Unit.

Pembangunan Gazebo di kawasan Wisata Dempo Park 3 Unit. Pembangunan/Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya  (BSPS) 325 Unit.

Pembangunan Tangki Septik Individual 100 Unit. Pembangunan/Rehabilitasi Sekolah (Ruang Kelas (2 TK, 4 SD, 5 SMP) Ruang Guru (4 SMP).

Rehab Jamban (17 SD, 6 SMP), Rehab Laboratorium IPA (4 SMP), Rehab. Perpustakaan (5 SD, 3 SMP). Pengembangan dan Pemasangan Saluran Air Minum Terdiri Dari 6 Saluran Pipanisasi dan 656 Saluran Rumah Tangga (Sr). Rehab Masjid 12 Unit (3 Unit Pagar Alam Selatan, 5 Unit Pagaralam Utara, 2 Unit Dempo Utara, 2 unit Dempo Tengah).

Walikota Pagaralam Alpian Maskoni, SH di Ruang Transit Besemah I Setdako Pagaralam, Kamis (31/12/2020).
  1. Bantuan-Bantuan yang Dialokasikan Melalui APBD, APBD Provinsi APBN terdiri dari: Kredit Usaha Rakyat (KUR) Sebanyak 206 Orang Peminjam Dengan Jumlah Pinjaman Sebesar Rp3 miliar yang disubsidi oleh pemerintah Rp77 juta.

Bantuan Stek Kopi (Sambung Pucuk) Sebanyak 1.000.000 Batang Dengan Realisasi Sebanyak 685.501 Batang.

Beasiswa Berprestasi Bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) Terdiri Dari 10 Siswa Untuk Tingkat SMP, 10 Siswa Untuk Tingkat SMA, 10 Siswa Untuk Tingkat Perguruan Tinggi.

Bantuan Perbaikan Irigasi Pasca Bencana 4 Paket (Hibah BNPB RI) Dengan Rincian: Rehabilitasi/Rekonstruksi Pasca-Bencana Irigasi Ataran Sawah Danau Alai Kelurahan Atung Bungsu Panjang 350 Meter’.

Rehabilitasi/Rekonstruksi Pasca-Bencana Irigasi Ataran Sawah Dusun Tanjung Menang Kelurahan Prahu Dipo Panjang 355 Meter’.

Rehabilitasi/Rekonstruksi Pasca Bencana Irigasi Ataran Sawah Panjang Dusun Belumai Kelurahan Keban Agung Panjang 355 Meter.

Rehabilitasi/Rekonstruksi Pasca Bencana Irigasi Ataran Sawah Dusun Tanjung Aro Panjang 220 Meter.

Bantuan Bus Sekolah dari Kementerian Perhubungan Sebanyak 1 Unit.  Bantuan Motor Sampah Sebanyak 1 Unit Dari CSR PTBA.

Bantuan Traktor Roda 4 (Empat) 10 Unit dari Kementerian Pertanian. Bantuan Handtraktor 40 Unit dari Kementerian Pertanian. Bantuan Power Treaser 10 Unit dari Kementerian Pertanian.

Bantuan Corn Sheller 10 Unit dari Kementerian Pertanian, Bantuan Benih Padi 37,5 Ton dari Kementerian Pertanian, Bantuan Pompa Air 50 Unit dari Kementerian Pertanian.

Bantuan Cultivator 30 Unit dari Kementerian Pertanian. Bantuan Mobil Ambulance TSC 119 di Dinas Kesehatan. Sebanyak 1 Unit Hibah Provinsi Sumatera Selatan. Bantuan Pembangunan Tugu Selamat Datang 1 Unit Dari Bank Sumsel. Bantuan Kios Pedagang Tugu Rimau 8 Unit Dari CSR Pertamina.

Bantuan Peralatan Pengolahan Perikanan dan Chese Freezzer 10 Unit kepada 10 Poklahsar Dari Kementerian Kelautan Dan Perikanan;

  1. Bantuan Bibit Ikan Untuk Perairan Umum / Tebat Desa Terdiri Dari:
  2. 10.000 Bibit Tebat Tujuh Beku Kel Karang Dalo (APBD).
  3. 10.000 Bibit Tebat Genting Belituk Karang Dalo (APBD).
  4. 11.000 Bibit Tebat Gheban Kel Alun Dua (APBD).
  5. 2.000 Bibit Tebat Empai Kelurahan Penjalang (APBD);
  6. 2.000 Bibit Tebat Mate Kuyung Kel Kance Diwe (APBD);
  7. 2.000 Bibit Tebat Libagh Muara Tenang (APBD);
  8. 5.000 Bibit Untuk Warga Binaan (Kolam Terpal) Lapas Pagaralam (APBD);
  9. 500 Bibit Percontohan (Budidaya Ikan Dalam Ember) Koramil (APBD) ;
  10. 50.000 Bibit Tebat Gheban Hibah Provinsi Sumatera Selatan.
  11. Bantuan Bibit Ikan Untuk Kelompok Pembudidaya Ikan Terdiri Dari :
  12. 75,000 Ikan Nila (APBD);
  13. 70,000 Ikan Nila (APBD PROVINSI);
  14. 140,000 Ikan Nila (APBN);
  15. W105,000 Ikan Mas (APBN).

Bantuan Diklat Membatik Melalui Anggaran Dekon Provinsi Sumatera Barat (Balai Diklat Industri) Sebanyak 70 Orang.

  1. Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Manusia Dan Masyarakat.
  2. Diklat Kepemimpinan (PIM IV) Sebanyak 40 Orang
  3. Diklat Jabatan Pimpinan Pratama Sebanyak 80 Orang
  4. Tugas Belajar Sebanyak 3 Orang
  5. Pelatihan Peningkatan Kewirausahaan Koperasi Sebanyak 54 Pengurus Koperasi Dan 80 Orang UMKM
  6. Pelatihan Pelaku Usaha Pariwisata Dan Ekonomi Kreatif Sebanyak 360 Orang

Sosialisasi Kepada Masyarakat Di 35 Kelurahan Tentang Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan Sebanyak 3.590 Orang.

Wako mengatakan, capaian ini menjadi momentum dan gambaran dalam pelaksanaan pembangunan pada tahun selanjutnya.

Sehingga, proses pembangunan yang belum mencapai target kedepannya akan dapat terpenuhi dan capaian yang telah sesuai terget pun akan dapat lebih ditingkatkan.

“Ke depan tentunya kita juga akan mulai akan melaksanakan rencana pembangunan pada tahun 2021, yang mana saat ini telah disusun dan terencana,” kata Alpian Maskoni lagi. (**)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.