Pipa Pecah, Distribusi Air Bersih Untuk 1.200 Pelanggan Terganggu

Jumat, 15 April 2016
Foto Ilustrasi

Baturaja, Sumselupdate.com –Pipa milik Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) OKU pecah lantaran tekanan dari kendaraan yang melintas.

Tak pelak, pecahnya pipa PDAM ini membuat sedikitnya 1.200 pelanggan air bersih terganggu.

Bacaan Lainnya

Direktur Utama (Dirut) PDAM OKU Abi Kusno melalui Kasub Distribusi, Hendriza di Baturaja, Jumat (15/4), mengaku, pertama kali mengetahui adanya pipa pecah tersebut dari laporan warga di RS Holindo yang menyebutkan ada pipa pecah.

Hal ini mengakibatkan gangguan distribusi air bersih tidak diterima pelanggan, khususnya pelanggan yang berada di kawasan tersebut.

Ia mengatakan, gangguan distribusi yang terjadi disebabkan pecahnya pipa induk sepanjang 100 inci ditambah 50 inci di jalur Desa Kemiling dan Tanjung Baru membuat distribusi air bersih ke 1.200 pelanggan menjadi terganggu.

“Kejadian itu membuat distribusi air bersih ke rumah pelanggan menjadi tidak maksimal karena air tumpah di lokasi kerusakan,” jelasnya.

Pecahnya pipa, lanjut dia, akibat tanah timbunan di bagian atas pipa sering dilintasi kendaraan berbobot berat menimbulkan tekanan sampai ke saluran induk yang terbuat dari bahan PVC itu hingga pecah.

“Kerusakan akibat tertekannya pipa induk yang terbuat dari PVC mengganggu saluran air ke pelanggan,” jelasnya.

Ia mengemukakan, kerusakan terjadi sejak dua hari yang lalu dilakukan perbaikan oleh petugas PDAM dan diupayakan selesai hari ini agar distribusi air bersih ke pelanggan lancar kembali.”Kami upayakan perbaikan selesai hari ini,” ujar dia. (yan)

Bantu Kami untuk Berkembang

Mari kita tumbuh bersama! Donasi Anda membantu kami menghadirkan konten yang lebih baik dan berkelanjutan. Scan QRIS untuk berdonasi sekarang!


Pos terkait