Kabar Gembira, Kemenkes Butuh 5.500 Tenaga Kesehatan untuk 4 Rumah Sakit

Penulis: - Kamis, 25 April 2024
Tenaga Kesehatan PTT akan Diangkat Menjadi CPNS (Foto: Ilustrasi)

Jakarta, Sumselupdate.com – Kementerian Kesehatan (Kemenkes) membutuhkan sekitar 5.500 tenaga kerja kesehatan untuk memenuhi pelayanan di empat rumah sakit besar milik pemerintah.

“Kemenkes membangun empat rumah sakit Kemenkes yang besar-besar di Surabaya, Makassar, Jayapura, dan Ibu Kota Nusantara,” kata Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin di Jakarta, Rabu (24/4/2024).

Bacaan Lainnya

Ia mengatakan Kemenkes membutuhkan tenaga kerja mulai dari dokter, dokter spesialis, perawat, apoteker, tenaga penunjang medik, dan manajerial.

Rekrutmen tenaga kerja yang dibuka mulai April 2024 ini diharapkan dapat mewujudkan pemerataan pelayanan kesehatan yang selama ini hanya terkonsentrasi di Pulau Jawa.

“Saya berharap layanan kesehatan yang canggih tidak hanya tersentralisasi di Jawa, nanti juga akan tersebar di Indonesia,” katanya.

Empat rumah sakit baru yang direalisasikan tahun ini, yakni Rumah Sakit (RS) UPT Vertikal Surabaya, RS UPT Vertikal Makassar, RS Vertikal Ibu Kota Nusantara (IKN), dan RS Vertikal Jayapura.

Rumah sakit baru tersebut akan menjadi sentra layanan kesehatan terlengkap, khususnya untuk menangani kanker, jantung, stroke, dan uronefrologi atau ginjal (KJSU). (**)

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.