Hidup Serba Kekurangan, Dua Wanita Ini Terima Sembako dari Program Gelumbang Berbagi Sesama

Jumat, 13 Desember 2019
Kapolsek Gelumbang AKP Priyatno, SH, SIK beserta Kanit Binmas, Kasi Humas, dan anggota melaksanakan kegiatan Gelumbang Berbagi Sesama, Jumat (13/12/ 2019).

Muaraenim, Sumselupdate.com – Kapolsek Gelumbang AKP Priyatno, SH, SIK beserta Kanit Binmas, Kasi Humas, dan anggota melaksanakan kegiatan Gelumbang Berbagi Sesama (GBS), Jumat (13/12/ 2019).

Dalam kegiatan GBS ini, Kapolsek Gelumbang AKP Priyatno, SH, SIK yang saat itu didampingi jajarannya Ipda IS Harahap,  Ipda Nasron, SH, MH, Bripka Dian Putra, SH, Bripda Ria menyerahkan sembako kepada Nurhuda (70), warga Lingkungan I dan Sujana (50), warga Lingkungan 3 Kelurahan Gelumbang, Kecamatan Gelumbang, Kabupaten Muaraenim.

Bacaan Lainnya

Nurhuda sendiri berhak mendapatkan program GBS karena seorang janda yang suaminya telah meninggal dunia dan dia tidak memiliki pekerjaan serta kondisinya sedang sakit dan hidup bersama satu orang cucu.

Kapolsek Gelumbang AKP Priyatno, SH, SIK beserta Kanit Binmas, Kasi Humas, dan anggota melaksanakan kegiatan Gelumbang Berbagi Sesama, Jumat (13/12/ 2019).

 

Kondisi hampir sama dialami Sujana. Namun Sujana hidup sebatang kara dan tidak memiliki penghasilan tetap.

Kapolsek Gelumbang AKP Priyatno SH SIK kepada Sumselupdate.com menjelaskan, tujuan giat untuk mewujudkan kedekatan antara Polsek Gelumbang dan masyarakat serta meringankan beban masyarakat yang mengalami kesusahan dan kekurangan.

Kapolsek Gelumbang mengikuti Hari Juang TNI-AD bersama Koramil 404/01 Gelumbang dan Kodim 0404 Muaraenim di Masjid Nurul Fattah Gelumbang.

 

Setelah menyerahkan sembako, Kapolsek Gelumbang dan anggota menunaikan shalat Jumat di Masjid Nurul Fattah Gelumbang.

Kemudian, mengikuti Hari Juang TNI-AD bersama Koramil  404/01 Gelumbang dan Kodim 0404 Muaraenim di Masjid Nurul Fattah Gelumbang.

Dalam kegiatan ini dihadiri Camat Gelumbang Syarkowi, SSos, Danramil 404/01 Gelumbang Kapten Arh Mardin, SE beserta 26 personel serta masyarakat Kelurahan Gelumbang. (vir)

 

 

Bantu Kami untuk Berkembang

Mari kita tumbuh bersama! Donasi Anda membantu kami menghadirkan konten yang lebih baik dan berkelanjutan. Scan QRIS untuk berdonasi sekarang!


Pos terkait