Hendak Pergi ke Warung, IRT Dibegal Dua OTD

Senin, 16 Januari 2023
TKP pembegalan yang menimpa Kartini.

Laporan: Candra Budiman

Palembang, sumselupdate.com – Kartini (53) warga Jalan Tunas Muda Griya Tanaman Kencana A, Kecamatan Sako Palembang, menjadi korban begal oleh dua Orang Tak Dikenal (OTD), pada Rabu (13/1/2023) sekitar pukul 05.00 WIB.

Peristiwa itu terjadi saat korban hendak pergi ke warung yang tak jauh dari rumah. Akibat kejadian itu, ibu rumah tangga (IRT) ini mengalami kerugian satu unit sepeda motor jenis Honda BeAT nopol BG 3933 ACE, dan langsung melapor ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polrestabes Palembang.

“Saya saat kejadian hendak ke warung mengendarai sepeda motor, jarak dari rumah saya ke warung sekitar 1 Kilometer (Km),” jelas Kartini.

Ketika ditengah perjalanan, lanjut Kartini, tiba-tiba dari arah sebelah kanan datang dua orang laki-laki mengendarai satu sepeda motor menyuruhnya untuk berhenti, sehingga korban berhenti di Tempat Kejadian Perkara (TKP).

“Satu pelaku langsung menodongkan senjata tajam (Sajam) jenis pisau ke bagian leher saya. Saya sempat berteriak meminta tolong, tapi pelaku satunya lagi menembakkan senjata api ke udara sebanyak satu kali. Saya takut, dan pasrah motor diambil kedua pelaku,” tuturnya.

Dengan peristiwa kejadian tersebut, korban berharap pelakunya segera tertangkap usai dirinya membuat laporan polisi. “Saya membuat laporan supaya tidak ada korban lainnya, pelaku ditangkap,” pungkasnya.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polrestabes Palembang, AKBP Haris Dinzah mengatakan laporan korban sudah diterima di SPKT Polrestabes Palembang dan anggota piket SPKT, Reskrim, Inafis sudah melakukan olah TKP dan mengumpulkan keterangan saksi-saksi.

“Kini laporannya masih dalam penyelidikan Satreskrim,” tutupnya singkat. (**)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.