Harga Sembako Melonjak, Disdagperin PALI Lakukan Ini

Minggu, 25 September 2022
Penyerahan sembako murah ke salah satu warga kurang mampu di Kabupaten PALI.

PALI, Sumselupdate.com – Lonjakan harga sembilan bahan pokok (sembako) pasca-naiknya harga Bahan Bakar Minyak (BBM), saat ini di Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), makin tak terbendung.

Berangkat dari persoalan itu, guna mengurangi beban masyarakat, Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagperin) Kabupaten PALI, melakukan operasi pasar di sejumlah desa.

Pada operasi pasar itu, Disdagperin PALI menyediakan 10.000 paket sembako yang sudah disebar di 15 desa di Kabupaten PALI.

Paket sembako tersebut harganya lebih murah dari harga pasaran, yakni hanya Rp62.250 per paket berupa beras, minyak goreng, gandum, gula, dan mie goreng.

Advertisements

Plt Kepala Disdagperin Kabupaten PALI, Teguh Eko Sutrisno menyebutkan operasi pasar dalam rangka membantu meringankan beban masyarakat kurang mampu dalam menyediakan kebutuhan pokok.

“Kita telah laksanakan operasi pasar di 15 desa. Paket sembako bisa dibeli murah oleh masyarakat dengan harga 50 persen di bawah pasaran,” ujar Teguh, Minggu (25/9/2022).

Ditambahkan Teguh, yang berhak membeli paket sembako pada operasi pasar adalah masyarakat kurang mampu.

“Untuk data penerima kami berkoordinasi dengan kepala desa. Yang kami utamakan adalah masyarakat kurang mampu,” tukasnya.

Kegiatan itu juga dijelaskan Teguh sebagai upaya menekan harga-harga bahan pokok di pasaran.

“Mudah-mudahan saja, dengan hadirnya operasi pasar selain membantu masyarakat juga diharapkan mampu menstabilkan harga bahan pokok,” harapnya.

Sementara itu, Kepala Desa Tempirai Timur, Kecamatan Penukal Utara, M Teguh Jaya mengapresiasi upaya Pemkab PALI melalui Disdagperin dalan menggelar operasi pasar.

“Kami mewakili masyarakat sangat terbantu dengan kegiatan ini. Harapan kami terus berkesinambungan dan digelar rutin,” harap M Teguh. (adj)

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.