Laporan: Diaz Erlangga
Palembang, Sumselupdate.com – Menutup tahun 2022, pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sumatera Selatan (Sumsel) menggelar pengajian bersama serta diskusi refleksi akhir tahun.
Syukuran dan diskusi refleksi akhir tahun dipusatkan di sekretariat PWI Sumsel yang berada di jalan Supeno, Talang Semut, Bukit Kecil Palembang pada Sabtu (31/12/2022) malam.
Kegiatan tersebut dipimpin Ketua PWI Sumsel, H Firdaus Komar, SPd, MSi yang juga menjadi narasumber dalam diskusi refleksi akhir tahun bersama Ketua SMSI Sumsel Jon Heri, SSos, dan Ketua LBH PWI Sumsel, Mulyadi, SH.
“Seluruh pengurus dan anggota hadir pada malam ini. Bahkan ada Ketua PWI dari kabupaten/kota di Sumsel juga hadir. Alhamdulilah kita mengucapkan syukur tahun 2022 Gedung PWI Sumsel yang ditempati ini bisa lebih bagus dengan bantuan dari Pemprov Sumsel,” kata Ketua PWI Firdaus Komar.
Firko mengatakan ini menjadi momen bagi seluruh pengurus PWI Sumsel untuk mengevaluasi kinerja yang sudah memasuki tahun ke-4.
“Berharap di tahun depan, akan lebih baik hingga akhir kepengurusan nanti. Menjadi pengurus ada tiga hal, kita harus menghibahkan waktu, kedua kita harus menghibahkan sumber daya (resources) yang kita punya, dan ketiga menghibahkan gagasan/ide. Gagasan ini penting mendinamisasi keorganisasian,” ujarnya.
Terlepas itu, Firko selalu mengingatkan kepada insan pers terkhusus para anggota PWI harus memberi contoh yang baik dalam kerja-kerja jurnalistik.
“Kita sudah punya perahu sendiri dalam melaksanakan fungsi pers harus sesuai kaidah jurnalistik dan kode etik jurnalistik,” tutur Firdaus Komar. (**)