Prabowo Didukung Ijtimak Ulama, Ma’ruf Amin Persilakan Umat Memilih

Minggu, 16 September 2018
Prabowo Teken Pakta Integritas Ijtimak Ulama II. (detik.com)

Jakarta, Sumselupdate.com – Bakal cawapres Ma’ruf Amin tidak mempermasalahkan Ijtimak Ulama II yang resmi mendukung Prabowo Subianto. Baginya, umat tinggal memilih ulama mana yang akan diikuti.

“Silakan, masing-masing. Yang ulama yang mana. Yang ulama benar, yang ulama berkapasitas, di mana? Tinggal umat melihat. Ini ulama siapa? Ini ulama siapa? Tinggal dibandingkan,” kata Ma’ruf seperti dikutip dari detik.com, Minggu (16/8/2018).

Bacaan Lainnya

Maruf mengakui, memang ada ulama yang mendukung dirinya yang berpasangan dengan Joko Widodo. Ada pula ulama yang mendukung Prabowo-Sandiaga.

“Nggak ada terpecah (konflik). Kalau sini ulama mendukung saya, (yang juga) ulama. Ulama mendukung ulama, saya kira. Di sana, tidak dukung saya. Tidak masalah. Nggak usah marah. Silakan saja,” ucap Ma’ruf.

Meski memang ulama tidak bisa bersatu, Ma’ruf meminta agar tetap menjaga persatuan. Jangan sampai menghina kubu lawan. “Yang penting, jaga persatuan. Tidak usah saling memaki. Tidak usah saling menjelekan,” kata Ma’ruf.

Sebeumnya, Bakal capres Prabowo Subianto meneken pakta integritas yang disodorkan oleh GNPF Ulama saat Ijtimak Ulama II. Ada 17 poin yang disodorkan, salah satunya tentang kepulangan Habib Rizieq Syihab.

Prabowo meneken pakta integritas yang disodorkan Ijtimak Ulama itu di Hotel Grand Cempaka, Jakarta Pusat, Minggu (16/9). Sambil didampingi Waketum Gerindra Fadli Zon, Prabowo langsung menandatangani pakta integritas tersebut dengan dipimpin oleh pimpinan sidang Munarman. (pto)

Bantu Kami untuk Berkembang

Mari kita tumbuh bersama! Donasi Anda membantu kami menghadirkan konten yang lebih baik dan berkelanjutan. Scan QRIS untuk berdonasi sekarang!


Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.