Pertamina Asset 2 Prabumulih Syukuran dan Sosialisasi Tajak Sumur LBK-2 INF

Selasa, 7 Juli 2020
Pemotongan tumpeng syukuran dan Tajak Sumur LBK-2 INF, di Lembak Kecamatan Lembak Kabupaten Muaraenim, Sumatera Selatan, pada Selasa (7/7/2020).

Laporan Syahrial Hadi

Muaraenim, Sumselupdate.com — Pertamina Asset 2 Prabumulih, adakan Sosialisasi dan Syukuran Tajak Sumur LBK-2 INF, di Lembak Kecamatan Lembak Kabupaten Muaraenim, Sumatera Selatan, pada Selasa (7/7/2020).

Bacaan Lainnya

Hadir dalam acara ini Camat Lembak diwakili Sekretaris Camat Didi Haryanto, S. Kom, Kapolsek Lembak Iptu Desi Azhari SH MH, Danramil 404-01 Gelumbang diwakili Batibung Pelda Irwanto, Kepala Desa Lembak Jasmadi, Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat, Tokoh Agama dan tamu undangan lainnya.

Sosialisasi dan Syukuran Tajak Sumur LBK-2 INF, di Lembak Kecamatan Lembak Kabupaten Muaraenim, Sumatera Selatan, pada Selasa (7/7/2020).

Prabumulih Field Manager, Dirga Andre Siswoyo, menyampaikan, Tajak Sumur LBK-2 INF, di Lembak ini sudah dilakukan pekerjaannya selama 14 hari, dan hari ini disosialisasikan.

“Harapannya kami ingin mohon doa restu kepada masyarakat agar sumur ini menghasilkan minyak ataupun gas, kami Pertamina ditugaskan negara mencari minyak yang ada di Tajak Sumur LBK-2 INF ini,” ungkapnya.

Dirga melanjutkan, Tajak Sumur LBK-2 INF ini ditargetkan dapat menghasilkan 250 barel perhari.

Gas dan minyak mentahnya akan dikirim ke Plaju untuk diolah menjadi minyak Bensin atau solar.

“Selain di Lembak, kami juga ada pengeboran di Talang Jimar, dan untuk gas, di Prabumulih kita sudah kasih gas kota, di Lembak nanti akan kita proses, untuk disalurkan kepada warga, jadi kami mengharapkan doa restu masyarakat setempat agar apa yang kami harapkan berhasil, dan kepada seluruh pekerja di Tajak Sumur LBK-2 INF Lembak, supaya menjaga kesehatan dan keselamatannya,” ungkapnya.

Camat Lembak melalui Sekcam dalam sambutannya mendukung dan mensuport kegiatan Pertamina tersebut.

“Mudah-mudahan dapat menghasilkan sesuai dengan target, semoga lancar dan yang penting tetap menjaga komunikasi dan silaturahmi dengan pemerintah Kecamatan, desa maupun masyarakat setempat, demi menjaga kelancaran, keamanan dan ketertiban, itulah harapan kami selaku pemerintahan, dan kami siap membantu mendukung dan siap mensuport,” imbuhnya.

Acara dilanjutkan dengan memberikan bantuan 200 kursi plastik, alat komunikasi Handy Talkie, bantuan restorasi sungai uang sebesar 15 juta rupiah, dan beberapa paket sembako Serta pemotongan nasi tumpeng.

Bantu Kami untuk Berkembang

Mari kita tumbuh bersama! Donasi Anda membantu kami menghadirkan konten yang lebih baik dan berkelanjutan. Scan QRIS untuk berdonasi sekarang!


Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.