Mourinho Kritik Jadwal Liga Inggris

Sabtu, 24 Desember 2016
Manajer Manchester United Jose Mourinho

Jakarta, Sumselupdate.com – Jose Mourinho mengkritik jadwal Liga Inggris, khusunya selama periode Natal hingga awal tahun. Sebab, jadwal tersebut tak menguntungkan bagi sebagian klub, termasuk klubnya yang dilatihnya Manchester United (MU).

Selama Boxing Day, MU harus menjalani tiga pertandingan dalam kurun waktu sembilan hari. Klub berjuluk Setan Merah itu menghadapi Sunderland, Middlesbrough, dan West Ham United.

Bacaan Lainnya

Kondisi berbeda diperoleh Chelsea. Pemuncak klasemen sementara Liga Inggris itu mendapat jatah 11 hari untuk menjalani jumlah laga yang sama dengan MU. The Blues akan ditantang Bournemouth, Stoke City, dan Tottenham Hotspur.

“Periode sibuk hanya untuk sebagian klub, bukan untuk semuanya,” kata Mourinho seperti dilansir Sports Mole, Jumat (23/12/2016), dikutip dari laman Liputan6.com.

“Jika Anda melihat jadwal pertandingan, ada klub yang tidak banyak menjalani pertandingan. Sepertinya jadwal itu dibuat untuk memberikan waktu istirahat buat sebagian klub dan menjadi masalah bagi tim lain.”

“Tapi, kami sudah biasa dengan hal itu karena kami menjalani Liga Europa dan Liga Europa adalah kompetisi yang membuat kami makin sulit. Southampton paham itu, Tottenham juga. Sama halnya dengan kami,” ucap Mourinho yang tercatat pernah menjadi manajer dua klub Liga Inggris. (adm3)

Bantu Kami untuk Berkembang

Mari kita tumbuh bersama! Donasi Anda membantu kami menghadirkan konten yang lebih baik dan berkelanjutan. Scan QRIS untuk berdonasi sekarang!


Pos terkait