Juli 2021, Jembatan Ogan 3 Palembang Ditutup

Rabu, 23 Juni 2021
Kepala Kepala BBPJN Sumsel, Kiagus Syaiful Anwar.

Palembang, Sumselupdate.com – Rencana Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional (BBPJN) Sumsel yang bakal melakukan penutupan sementara Jembatan Ogan 3 Palembang karena akan dilakukan perbaikan, terpaksa tertunda sementara.

Hal tersebut dikarenakan BBPJN Sumsel masih menunggu paparan pelaksanaan pekerjaan dari kontraktor mengenai metode pekerjaan yang bakal dilakukan di Jembatan Ogan 3 Palembang.

Kepala Kepala BBPJN Sumsel, Kiagus Syaiful Anwar mengatakan pihaknya harus mencermati terlebih dauhulu metode pekerjaan kontraktor, agar perbaikan lantai jembatan yang rusak parah tidak akan membahayakan para pengguna jalan.

“Mereka (kontraktor, red) harus paparan dulu ke kita metode perbaikannya seperti apa. Harus kita koreksi betul, supaya hasilnya memuaskan dan tidak membahayakan pengguna jalan,” katanya, Rabu (23/6/2021).

Advertisements

Dijelaskannya, rencana penutupan Jembatan Ogan 3 akan dilakukan pada bulan Juli usai melihat metode pekerjaan kontraktor. Meski mundur dari rencana awal pada tanggal 8 Juni, namun Syaiful menegaskan penutupan sementara tetap akan berlangsung paling lama selama tiga bulan.

“Penutupan tetap rencana awal paling lama tiga bulan. Meski mundur kita pastikan penyelesaiannya tetap tahun ini,” tegas Syaiful.

Dari pantauan di lapangan, kerusakan di lantai Jembatan Ogan 3 terbilang semakin parah. Dari pangkal jembatan sudah terlihat beberapa lubang dengan diameter cukup besar yang menganga.

Ketika berada di tengah Jembatan, lubang-lubang dan kerusakan di Jembatan Ogan 3 terlihat jelas. Lubang-lubang tersebut tampak dibiarkan rusak, hanya beberapa titik saja yang dilakukan tambal sulam. Banyaknya lubang di Jembatan Ogan 3, membuat kendaraan yang melintas terpaksa memelankan lajunya agar tak terjadi hal tidak diinginkan.

Tak hanya berlubang, ketika melintas di atas Jembatan Ogan 3 para pengendara juga mulai merasakan cemas lantaran jembatan sering kali bergetar ketika kendaraan dengan tonase besar melintas di sana.

PPK 3.1 Jalan Nasional Dalam Kota PJN III, Dicky Romansyah  menambahkan, meski pelaksanaan penutupan click Jembatan Ogan 3 selama tiga bulan mundur dari jadwal yang ditentukan, namun beberapa peralatan serta alat berat telah disiapkan oleh BBPJN Sumsel disamping Jembatan.

Dijelaskannya, kendati meleset dari jadwal, namun tak mengubah jadwal penutupan selama tiga bulan ke depan. Penutupan ini dilakukan lantaran badan jembatan tengah diperbaiki lantai jembatan yang sudah mulai rusak parah.

Jembatan Ogan 3 Lingkar Selatan ini sendiri merupakan salah satu jalan poros yang menghubungkan wilayah Rambutan Banyuasin, Ogan Ilir dan Kota Palembang. Sejumlah kendaraan logistik, angkutan barang serta bus Atar Kota dan Antar Provinsi setiap hari menggunakan akses Jembatan Ogan 3 itu melintas ke sejumlah jalan lintas dan jalan tol.

“Untuk Jembatan Ogan 3 perlu dilakukan penutupan selama tiga bulan lamanya. Penutupan tersebut lantaran para pekerja akan melakukan penggantian lantai jembatan,” tutupnya. (Ron)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.