Dinas PUTR OKU Timur Bangun Ruang Terbuka, Pengunjung TTM Meningkat

Kamis, 16 Januari 2020
Suasana Anak-anak Bermain di Taman Tani Merdeka.

Martapura, Sumselupdate.com – Sebagai upaya dalam memberikan pelayanan terbaik kepada warganya, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ogan Komering Ulu (OKU) Timur membangun infrastruktur publik sebagai ruang terbuka hijau bagi masyarakat Kabupaten OKU Timur.

Pemkab OKU Timur melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) dalam kurun waktu satu tahun ini sudah membangun fasilitas dan ruang terbuka seperti taman untuk bermain anak-anak.

Fasilitas tersebut sangat diapresiasi oleh masyarakat karena minimnya ruang bermain untuk anak-anak di kabupaten Sebiduk Sehaluan ini.

Selama ini masyarakat paham bahwa ruang terbuka dan fasilitas umum seperti taman kota belum banyak di OKU Timur.

Advertisements

Untuk itu masyarakat sangat berterima kasih kepada pemerintah khususnya dinas terkait karena dengan dibangunnya infrastruktur seperti ini bisa menambah kualitas waktu bersama keluarga terutama orang tua dan anak.

Sementara itu, salah satu pedagang di Taman Tani Merdeka, Anton mengungkapkan, saat musim hujan seperti ini biasanya tempat ia berdagang akan tergenang air dan becek.

Akibatnya, pembeli enggan masuk dan berkunjung. Dampaknya pun membuat income pemasukannya menurun.

Namun setelah Taman Tani Merdeka dibenahi saat ini membuat pengunjung meningkat dan dagangannya pun berdampak lebih baik dari sebelumnya terlebih lagi pengunjung lebih banyak orang tua yang membawa anaknya. Kamis, (16/01/2020).

“Terima kasih kepada Pemkab OKU Timur terutama Dinas PUTR OKUT yang sudah memperindah Taman Tani Merdeka, sehingga kami selaku pedagang sangat senang melihat taman yang sudah lebih enak dipandang,” ucapnya. (mat)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.