Bayern Muenchen Atasi Heidenheim 4-2, Musiala Bersinar dengan Dua Gol

Penulis: - Minggu, 8 Desember 2024
Bayern Muenchen Atasi Heidenheim 4-2, Musiala Bersinar dengan Dua Gol/ x.com

Muenchen, Sumselupdate.com – Drama enam gol tersaji di Allianz Arena saat Bayern Muenchen sukses menaklukkan Heidenheim dengan skor 4-2 pada laga pekan ke-13 Liga Jerman, Sabtu (2/12) malam.

Jamal Musiala mencuri perhatian dengan dua gol, didukung oleh Dayot Upamecano dan Leon Goretzka, sementara Heidenheim membalas lewat Mathias Honsak dan Niklas Dorsch.

Bacaan Lainnya

Kemenangan ini mengukuhkan posisi Bayern di puncak klasemen dengan 33 poin, sementara Heidenheim harus berjuang keluar dari zona play-off degradasi.

Di sisi lain, kekalahan membuat Heidenheim terperosok ke zona kuning atau play-off degradasi setelah kini hanya mengumpulkan 10 poin dari 13 laga yang telah dilewati.

Secara statistik Bayern Muenchen mendominasi jalannya pertandingan dengan mencatatkan 83 persen penguasaan bola serta melepaskan total 21 tendangan yang 10 di antaranya tepat sasaran.

Bayern mengambil inisiatif menyerang pada pertandingan ini dan sempat menciptakan peluang melalui sundulan tendangan Leroy Sane yang masih menyamping dari gawang Heidenheim.

Skuad asuhan Vincent Kompany akhirnya mampu mendapatkan keunggulan terlebih dahulu pada menit ke-18 setelah umpan sepak pojok Joshua Kimmich dapat disambut sundulan Dayot Upamecano dan membobol gawang Heidenheim sehingga skor berubah menjadi 1-0.

Selanjutnya Bayern Muenchen terus menggempur lini pertahanan Heidenheim pada sisa waktu babak pertama, namun hingga turun minum, skor 1-0 untuk keunggulan sementara tim tuan rumah tetap bertahan.

Memasuki babak kedua, Bayern kembali mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu dan beberapa peluang yang mereka ciptakan belum dapat membobol gawang dari Heidenheim.

Heidenheim pada akhirnya dapat menyamakan kedudukan pada menit ke-50 melalui gol dari Mathias Honsak setelah memanfaatkan blunder yang dilakukan lini pertahan Bayern sehingga skor kembali sama kuat 1-1.

Bayern tidak tinggal diam dan langsung merespon dengan meningkatkan intensitas serangan mereka dan membuahkan hasil pada menit 56 setelah umpan dari Michael Olise bisa dikonversikan menjadi gol lewat tendangan Jamal Musiala sehingga skor berubah menjadi 2-1.

Berhasil kembali unggul, Bayern tidak mengendurkan serangan mereka dan berupaya untuk menambah keunggulan pada menit 84 berkat gol Leon Goretzka setelah menerima umpan dari Leroy Sane sehingga skor berubah menjadi 3-1.

Meski tertinggal dua gol, Heidenheim tidak tinggal diam dan berhasil memperkecil ketertinggalannya menjadi 3-2 pada menit ke-85 setelah umpan Leo Scienza dapat dikonversikan menjadi gol oleh Niklas Dorsch.

Pada waktu tambahan babak kedua, Bayern berhasil mempertegas keunggulan mereka setelah mampu mencetak gol keempat di laga ini berkat gol kedua Jamal Musiala yang memanfaatkan umpan Raphael Guerreiro sehingga skor berubah menjadi 4-2. Skor tersebut bertahan hingga pertandingan selesai.(ant/adm5)

Bantu Kami untuk Berkembang

Mari kita tumbuh bersama! Donasi Anda membantu kami menghadirkan konten yang lebih baik dan berkelanjutan. Scan QRIS untuk berdonasi sekarang!


Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.