Warga Kesulitan Air Bersih, Pertamina Pendopo Lakukan Ini..

Kamis, 23 Agustus 2018
Mobil tangki air Pertamina membagikan air bersih kepada warga.

PALI, Sumselupdate.com – Musim kemarau sepertinya belum akan berakhir, kekeringan mulai melanda sejumlah daerah, termasuk di wilayah di Kabupaten PALI. Kesulitan warga akan air bersih akibat kemarau ini, menggugah kepedulian PT Pertamina EP Asset 2 Pendopo Field untuk membantu warga sekitar perusahaan.

Dengan membawa mobil tangki air, Pertamina Pendopo pada Kamis (23/8/2018) menyalurkan bantuan air bersih kepada warga masyarakat yang tinggal di beberapa kelurahan di Wilayah Kecamatan Talang Ubi.

Bacaan Lainnya

“Bantuan air bersih ini diberikan kepada warga yang mengalami kekeringan dan kekurangan air bersih karena sumber mata air yang selama ini dipakai kering,” ujar Asisten Manajer Legal Relation Pertamina EP II Field Pendopo, Ferry Prasetyo Wibowo.

Menurut Ferry ketika diwawancarai sejumlah media saat pembagian air bersih di wilayah Talang Puyang, Kelurahan Talang Ubi Barat, Kecamatan Talang Ubi, bantuan air bersih tersebut merupakan bentuk kepedulian Pertamina EP Pendopo kepada warga, sekaligus sebagai wujud pemenuhan tanggung jawab sosial masyarakat oleh perusahaan.

Dengan bantuan tersebut diharapkannya dapat memberikan manfaat seluas-luasnya bagi masyarakat dan bisa  mengatasi permasalahan kekeringan.

“Di Talang Puyang kita bagikan tiga tangki atau kurang lebih sekitar 15.000 liter air bersih. Selanjutnya akan dibagikan juga air bersih secara bergiliran di kelurahan yang lain dalam wilayah Kecamatan Talang Ubi yang memang kekurangan air bersih,” tukasnya.

Sementara itu Cindo, salah satu warga Talang Puyang menyatakan bahwa memang sudah selayaknya pihak-pihak terkait maupun perusahaan yang beroperasi di sekitar wilayahnya peduli akan kesulitan warga. Sebab, untuk memenuhi kebutuhan air bersih saat ini, warga Talang Puyang harus merogoh kocek lebih dalam karena harus membeli air isi ulang.

“Saat ini warga kesulitan air bersih, dan apa yang dilakukan Pertamina harus diikuti perusahaan lainnya, karena manfaatnya memang sangat dirasakan masyarakat, dimana ditengah dahaga warga datang bantuan yang tepat dibutuhkan,” katanya. (adj)

Bantu Kami untuk Berkembang

Mari kita tumbuh bersama! Donasi Anda membantu kami menghadirkan konten yang lebih baik dan berkelanjutan. Scan QRIS untuk berdonasi sekarang!


Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.