Pandemi Covid 19, Pendapatan Penjual Sayur di Empatlawang Berkurang Hingga 50 Persen

Jumat, 23 Juli 2021
Penjual sayur di Pasar Pulau Emas Kecamatan Tebing Tinggi

Laporan Alfarizi

Empatlawang, Sumselupdate.com – Harga sayur-mayur di pasar tradisional kecamatan Tebing Tinggi sedang mengalami penurunan. Meski demikian, sejumlah pedagang sayur-mayur menyebut pembelinya tetap berkurang.

Pedagang sayur mayur di Pasar Pulau Emas, Ning (54) mengatakan, sekarang banyak yang berjualan sayur-mayur ke rumah warga, dengan menawarkan harga di bawah pasar.

“Karena pandemi, banyak orang yang tidak bekerja. Akhirnya, berjualan di rumah-rumah, dan menjual dengan harga di bawah pasar,” kata Ning, Jumat (23/07)

Advertisements

Ning yang telah berjualan selama 13 tahun mengungkapkan, karena pembelinya berkurang, pendapatan yang diperoleh menurun sampai 50 persen. Selanjutnya, Ning berharap tidak ada perang harga antara pasar tradisional dan yang berjualan di rumah warga. Di samping itu, mengajak warga untuk membeli sayur-mayur ke pasar pulau emas.

Hal sama dialami beberapa pedagang sayur mayur di Pasar Pendopo, Bantuan sembako dari Pemerintah juga dinilai mempengaruhi pembelian sayur-mayur di pasar tradisional. Karena pembelinya berkurang, pedagang sayur-mayur di Pasar Pendopo, Triyani (40) mengatakan, mengalami penurunan pendapatan mencapai 25 persen.

Menurut Triyani, sekarang banyak pedagang dari daerah pegunungan yang berjualan ke rumah warga. Sehingga, warga jarang ke pasar.

“Banyak masyarakat yang berjualan sayuran menggunakan mobil dan motor. Sehingga, warga jarang ke pasar. Kami hanya bisa mengandalkan pelanggan. Semoga pandemi segera berakhir,” ucapnya.(**)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.