Komunitas ‘Sruput Ide’, Gelar Kopdar di Tepi Ayek Lematang

Sabtu, 9 Maret 2019
Acara kumpul komunitas "Sruput Ide" di Taman Bendungan Ayek Lematang, Jumat (8/3/2019)

Lahat, Sumselupdate.com – Komunitas “Sruput Ide” melakukan pertemuan di Taman Bendungan Ayek Lematang, Jumat (8/3/2019) sore.

Sambil menunggu matahari terbenam, anggota komunitas ini tampak asyik menikmati kopi dan sharing komunitas.

Bacaan Lainnya

“Ini pertama kali dilakukan,” tutur Aan sebagai pemandu acara. “Kelak diharapkan menjadi kegiatan rutin komunitas yang ada di Lahat,” lanjutnya.

Sharing atau berbagi cerita dan ide kegiatan ini mengangkat tema tentang kopi, oleh Tama salah satu pemilik kedai Legenda Kopi.

Sembari menyeduh kopi untuk peserta sharing yang hadir, dirinya menceritakan tentang kopi Lahat, persebaran dan trennya yang tengah naik daun.

“Di Lahat penikmat kopi cenderung memilih robusta. Meski ada kopi arabika dan liberika,” jelasnya.

Pada acara apapun, masyarakat Lahat cenderung memberikan suguhan kopi robusta.

Hal ini sudah menjadi kebiasaan di masyarakat dan keseharian mereka.

Lalu, pertanyaan dan berbagi informasi tentang kopi terus berlanjut, hingga menjelang Magrib.

“Intinya kita juga ke depan akan sharing tentang masalah lain, misalnya komunitas motor dan lainnya. Dan kegiatan pemuda saat Ramadhan,” ucap Gagah.(sof)

Bantu Kami untuk Berkembang

Mari kita tumbuh bersama! Donasi Anda membantu kami menghadirkan konten yang lebih baik dan berkelanjutan. Scan QRIS untuk berdonasi sekarang!


Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.