Jadi Sasaran Pelaku Jambret, Wanita Ini Menangis di Kantor Polisi

Senin, 7 Januari 2019
Korban jambret membuat laporan polisi.

Palembang, Sumselupdate.com – Masih terlihat trauma dan menangis, Sri Hartati (41) korban jambret yang harus kehilangan emas 3 suku saat melintas di Jalan Jenderal Sudirman, tepatnya depan Pasar Cinde Palembang, Senin (7/1/2019).

Atas kejadian tersebut, wanita yang tinggal di Jalan KI Marogan, Kecamatan Pemulutan, Kabupaten Ogan Ilir ini mendatangi Polresta Palembang.

Kepada petugas piket SPKT Polresta Palembang Sri mengatakan kejadiannya berawal ketika dia pulang dari menyetorkan uang di salah satu bank di sekitar tempat kejadian perkara (TKP). “Saya sedang menunggu angkot. Dua kali menyetop angkot, tapi tidak ada yang berhenti,” ujarnya.

Saat itulah, dua pelaku yang mengendarai motor salah satunya perempuan langsung menarik tas yang dipegang korban. Sri sempat berteriak minta tolong, namun pelaku langsung kabur.

Advertisements

“Mereka berdua, satu laki-laki dan yang dibonceng perempuan. Di dalam tas itu ada perhiasan, kalung emas 2 suku, gelang 1 suku dan cincin setengah suku,” ungkapnya.

Sementara Kasubag Humas Polresta Palembang AKP Andi Haryadi membenarkan pihaknya sudah menerima pengaduan korban. (tra)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.