Bibir Ditampar, Oknum Sat Pol-PP Palembang Dipolisikan

Sabtu, 1 Oktober 2016
Korban saat melapor ke SPKT Polresta Palembang, Sabtu (1/10).

Palembang, Sumselupdate.com – Gara-gara ditampar oknum Sat Pol-PP Kota Palembang inisial CH (33), membuat korban bernama Vrengki Viliansyah (24) mendatangi SPKT Polresta Palembang, Sabtu (1/10).

Di hadapan petugas, dikatakan korban yang tercatat sebagai warga Banyuasin kejadian bermula saat ia hendak menyeberang jalan di kawasan Jalan Diponogoro, Kelurahan 26 Ilir, Kecamatan Bukit Kecil Palembang pada Jumat (2/9) malam.

Saat itu, melintaslah terlapor yang berdinas di Kecamatan Ilir Barat I Palembang mengendarai mobil dengan kecepatan tinggi sembari membunyikan suara klakson.

“Saya pikir yang mengklakson itu teman saya biasa ada yang main-main begitu. Saat mobil itu berhenti di depan saya, langsung saya hampiri dan dia (terlapor –red) membuka kaca dan langsung menampar hingga mengenai bibir saya,” ungkap dia.

Beruntung, sambungnya, saat kejadian ada teman korban Fiven Taslim (24) langsung melerai keributan antara keduanya.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polresta Palembang Kompol Maruly Pardede menjelaskan, laporan dari korban sudah diterima pihaknya.

“Selanjutnya akan segera dilakukan penyelidikan terlebih dahulu dan termasuk memeriksa saksi-saksi yang ada,” tutup dia. (man)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.