Alhamdulillah, Pasien Positif Covid-19 di OKU Tinggal Satu Orang

Selasa, 16 Juni 2020
Konferensi Pers Satgas Covid-19 OKU

Laporan: Armiziwadi OKU

Baturaja, Sumselupdate.com – Tim Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten OKU menggelar konferensi pers terkait penanganan Covid-19 di kabupaten OKU di Gedung Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Baturaja, Selasa (16/6/2020).

Pada kesempatan itu, tim menyampaikan kabar gembira tentang kesembuhan pasien di kabupaten OKU. Dari 40 orang pasien positif Covid-19 yang ada di Kabupaten OKU, sudah 39 pasien yang dinyatakan sembuh. Artinya kini tersisa satu pasien yang kini masih menjalani perawatan.

“Per Senin 15 Juli 2020 Tim Satgas telah menerima surat dari Balai Besar Laboratorium Kesehatan (BBLK) Palembang perihal kesembuhan 9 dari 10 pasien positif Covid-19 yang saat ini masih dirawat,” kata Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabuapten OKU Rozali, S.KM.

Advertisements

“Tinggal menunggu surat keterangan dari dokter yang merawat untuk kita sampaikan kepada para pasien yang sembuh,” jelasnya.

Dengan kesembuhan 9 dari 10 orang pasien positif Covid-19 yang tengah dirawat tersebut, maka total pasien positif Covid-19 yang sembuh di Kabupaten OKU adalah 39 orang.

“Sekarang tinggal satu orang yang masih dirawat. InsyaAllah dalam waktu dekat hasil swab ke 3 nya keluar, besok akan kita ambil swab pasien tersebut,” ungkapnya.

Adapun satu pasien yang masih dirawat tersebut adalah pasien dengan inisial K beralamat di Kecamatan Sinar Peninjauan.

“Tapi kita mengharapkan kepada seluruh masyarakat Kabupaten OKU agar tetap menjaga kesehatan dan mematuhi protokol kesehatan dari pemerintah.
Kita sama-sama berdoa agar kurva ini terus menurun sehingga kita semua bisa beraktifitas kembali sebagaimana biasa,” tutupnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.