9 Rumah di Muratara Ambruk Dihantam Angin Puting Beliung

Rabu, 5 Oktober 2016
ilustrasi
Muratara, Sumselupdate.com – Akibat hujan lebat disertai angin kecang yang menguyuri Kecamatan Rawas Ilir, Kabupaten Musirawas Utara (Muratara), sedikitnya 9 rumah warga ambruk, Selasa (4/10/2016), sekitar pukul 22.30.
Akibat terjangan angin puting beliung tersebut enam rumah mengalami rusak berat dan tiga rumah rusak ringan.
Ali Agam, warga Desa Pauh menjelaskan, hujan disertai angin kecang cukup awet menguyur wilayah Desa Pauh dan sekitarnya, mengakibatkan sembilan rumah ambruk.
“Kami juga merasa takut melihat angin semalam, itu tidak seperti biasanya, saking kencangnya atap rumah saya pun nyaris lepas dan saya kaget melihat atap rumah tetangga ambruk, ” jelasnya.
Sementara itu, Kades Pauh I, Juherman membenarkan bahwa ada 9 rumah warga ambruk akibat terjangan angin puting beliung. Saat ini pihaknya sedang melakukan pendataan terhadap korban dan nantinya akan dilaporkan kepada Pemerintah Kabupaten Muratara.
“Ya benar 9 rumah ambruk, akibat diterjang angin puting beliung dan kita sedang melakukan pendataan terhadap korban untuk dilaporkan kepada Pemkab,” ucapnya.
Dirinya melanjutkan, untuk para korban sementara waktu menumpang di tempat kerabatnya, sambari menunggu rumahnya diperbaiki. Namun bagi korban yang rumahnya hanya mengalami rusak ringan, tetap tinggal, karena hanya atap yang lepas.
“Untuk korban rumahnya mengalami rusak berat sementara mengungsi di tempat kerabatnya sambari menunggu rumahnya selesai diperbaiki,” jelas Juherman.
Ia berharap adanya bantuan dari pemerintah untuk mengurangi beban para korban angin puting beliung. “Semoga saja mendapatkan bantuan dari pemerintah,” harapnya‎. (ain)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.