Trending Hari Perempuan Sedunia 2016: Hentikan Diskriminasi Perempuan!

Selasa, 8 Maret 2016
Semarak Women's Day 2016

Palembang, sumselupdate.com- Hari Perempuan Sedunia, yang jatuh setiap tanggal 8 Maret, menjadi trending topic dalam jagad twitter, Selasa (8/3). Banyak pengguna media sosal ini mulai dari Presiden Jokowi, para Kabinet Gotong Royong, UNDP, perusahaan, aktivis hingga individu perempuan yang berceloteh seputar momentum ini.

Presiden Jokowi misalnya, di samping mengucapkan selamat Hari Perempuan Sedunia juga berpesan agar kita menghentikan diskriminasi dan kekerasan terhadap perempuan.

Hal yang hampir sama juga diungkapkan UNDP Indonesia, yang mengingatkan bahwa kesetaraan gender merupakan isu utama dalam tujuan pembangunan global. Sementara Migrant Care menyerukan perlawanan terhadap berbagai bentuk ketimpangan, sekaligus meminta segera akhiri diskriminasi buruh migran perempuan.

Ada juga yang memanfaatkan Hari Perempuan Sedunia 2016 ini untuk meneguhkan eksistensi fitrah perempuan dan untuk mengenang sosok Ibu sebagai perempuan terkuat dimuka bumi ini.

Berikut beberapa twittan yang mengiringi peringatan Hari Perempuan Sedunia 2016.

@jokowi

Selamat Hari Perempuan Sedunia. Hentikan diskriminasi dan kekerasan terhadap perempuan –Jkw

@KemenDesa

Selamat pagi warga desa Selamat Hari Perempuan Sedunia. Ayo libatkan perempuan dalam membangun desa.

@UNDPIndonesia

Selamat Hari Perempuan Sedunia! K’staraan gender merupakan salah satu issue utama dalam tujuan pbangunan global

@Telkomsel

Perempuan juga bisa berhasil dlm berbagai bidang. Selamat Hari Perempuan Sedunia, Telkomsel friends.

@migrantcare

Selamat Hari Perempuan Sedunia 8 Maret 2016. Lawan ketimpangan, akhiri diskriminasi buruh migran perempuan.

@raemakristia

Perempuan memang kalah fisik dengan laki-laki, karena kekuatan perempuan terletak di hatinya yang lembut. 🙂 Selamat Hari Perempuan Sedunia!

@SNPati anik

Selamat hari perempuan sedunia, semoga kita semakin tangguh menghadapi dunia & segala cobaan di dalamnya. #InternationalWomensDay

@Wibioktaviani

Selamat hari perempuan seDunia “Ibu adalah perempuan terkuat dimuka bumi ini”:’):);) #HappyWomen #HariPerempuan. (shn)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.